Selamat datang di website Kebumen On News - Berita Terupdate Dari Warga Desa di Kabupaten Kebumen -|-

KKM Sejahtera (Kelompok Kerja Masyarakat Sejahtera)

Budi Syarifudin

Dibaca 294x

2018-11-29 20:18:58

#

KEBUMEN ON NEWS - Dari beberapa Desa di Kecamatan Sempor cuma Desa Semali yang mendapatkan bantuan dari APBN Pusat Senilai 100 juta rupiah. Desa Semali sekarang ini adanya bantuan dari APBN Pusat senilai 100 juta rupiah untuk pembangunan jamban dan wastafel. Oleh karena itu Desa Semali langsung disuruh membuat Tim KKM Sejahtera atau yang di sebut juga Kelompok Kerja Masyarakat Sejehtera.Setelah dibentuknya Tim KKM Sejahtera dan bekerjasama dengan Dinas UPTD PUSKESMAS SEMPOR II, Langsung dilaksanakan Musyawarah untuk bagaimana cara pembangunan-pembangunan jambanisasi dan wastafel tersebut. dalam musyawarah tersebut diutamakan orang yang menerima bantuan itu orang yang belum mempunyai jamban atau wastafel dan orang yang kurang mampu atau juga orang yang anaknya terkena stunting.Bantuan tersebut dari pusat untuk 20 orang yang benar-benar kurang mampu dan yang belum mempunyai jamban atau wastafel. Setelah itu diadakan pertemuan dengan mengundang warga sebanyak 20 orang yang akan mendapatkan bantuan dan sosialisasi tentang adanya bantuan tersebut. Pembangunan jamban dan wastafel itu dimulai dari Dukuh Pesucen kemudian Dukuh Semali Tengah dan yang terakhir yaitu Dukuh Kalidondong.Kegiatan pembangunan itu berlangsung dilaksanakan pada bulan november 2018 dan targetnya sampai bulan desember 2018 akan segera selesai dilaksanakan. mudah-mudahan bantuan tersebut dapat digunakan oleh warga semali dengan baik dan dapat digunakan sebagaimana mestinya dan sangat bermanfaat untuk warga Desa Semali.

"Demikian seperti dilaporkan oleh Budi Syarifudin dari Desa Semali Kecamatan Sempor Kabupaten Kebumen kepada Tim Liputan Kebumen On News.&"

BERITA LAINNYA


Kisah Ipda Lanjar Jadi Tukang Urut di Kebumen

#Kesehatan

KEBUMEN ON NEWS - Seorang abdi negara di Kebumen dikenal karena kemampuannya di bidang patah...


Eksistensi Pengrajin Cobek Di Kebumen

#UMKM

KEBUMEN ON NEWS - Di era modern seperti sekarang ini masyarakat sudah mulai beralih ke blender atau ...


Wisata Alun-Alun Pancasila Kebumen

#Khas Kebumen

KEBUMEN ON NEWS - Wajah baru Alun-alun Kebumen kini menjadi pusat perhatian masyarakat. Dengan...


Nasi Penggel Kebumen, Saksi Perjuangan Perlawan terhadap Belanda

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Nasi Penggel, makanan tradisional khas Kebumen, bukan hanya menyajikan cita rasa...


UMKM Produksi Peci dan Jas Hujan Desa Karangsari

#UMKM

KEBUMEN ON NEWS - Kemajuan desa dapat diukur dari segi tingkat perkemabangan ekonomi warga di desa ...


Wahana Wisata Baru Jetski Menganti

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Kini wahana wisata baru Jetski hadir di Menganti Kebumen. SM Jetski merupakan...


Destinasi Baru Wisata Kolam Renang Watugede Sruweng

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Bagi Anda warga Kebumen dan sekitarnya yang ingin mengisi akhir pekan, bisa...


Anda ingin menjadi contributor
di Kebumen On News ?

Daftar On News