Jalan Sehat Jadi Acara Puncak Bakti Sosial IMAKE Walisongo
Hari Satria Wibowo
Dibaca 86x
2023-02-01 10:05:37
KEBUMEN ON NEWS - Jalan sehat mejadi puncak rangkaian kegiatan acara bakti sosial IMAKE Walisongo yang berlangsung di Desa Tambaharjo, Kecamatan Adimulyo, Minggu (29/01/2023). Dalam kegiatan tersebut turut dihadiri Kepala Desa Tambaharjo Akhmadi, Kepala Disdikpora Kebumen Yanie Giat Setyawan, dan Sekretaris Camat Adimulyo Jumadi.
Dalam sambutannya, Yanie Giat Setyawan menyampaikan bahwa kegiatan ini sangat bermanfaat dalam upaya peningkatan kualitas kesehatan masyarakat. Menurutnya, rangkaian kegiatan bakti sosial yang dilakukan oleh IMAKE Walisongo ini sangat bagus.
“Terlebih lagi dengan adanya acara puncak jalan sehat, bisa mewujudkan kondisi kesehatan masyarakat yang lebih baik," kata Yanie.
Adapun rute jalan sehat dimulai dari Balai Desa Tambaharjo, kemudian menuju Dusun Karangduwur, Dusun Pabrit, Dusun Patut, dan berakhir di halaman Balai Desa Tambaharjo. Sementara untuk pembagian kupon terbagi menjadi tiga titik yaitu di Pertigaan Dusun Karangduwur, depan Masjid Dusun Pabrit, dan depan Masjid Dusun Patut.
Suksesnya kegiatan ini juga tidak terlepas dari kerja keras seluruh panitia dan juga dukungan pihak sponsor, serta media partner. Rangkaian kegiatan tersebut sangat bermanfaat sebagai pembelajaran untuk sosialisasi langsung dengan masyarakat. (HSW/gp)
TERPOPULER
KONTRIBUTOR TERAKTIF
1 | nisa setyawati | (292post) | |
2 | Setiyo nugroho | (189post) | |
3 | Hari Satria Wibowo | (181post) | |
4 | Siska Ayu | (165post) | |
5 | Aji | (115post) |
BERITA LAINNYA
Kisah Ipda Lanjar Jadi Tukang Urut di Kebumen
#Kesehatan
KEBUMEN ON NEWS - Seorang abdi negara di Kebumen dikenal karena kemampuannya di bidang patah...
Eksistensi Pengrajin Cobek Di Kebumen
#UMKM
KEBUMEN ON NEWS - Di era modern seperti sekarang ini masyarakat sudah mulai beralih ke blender atau ...
Wisata Alun-Alun Pancasila Kebumen
#Khas Kebumen
KEBUMEN ON NEWS - Wajah baru Alun-alun Kebumen kini menjadi pusat perhatian masyarakat. Dengan...
Nasi Penggel Kebumen, Saksi Perjuangan Perlawan terhadap Belanda
#Pariwisata
KEBUMEN ON NEWS - Nasi Penggel, makanan tradisional khas Kebumen, bukan hanya menyajikan cita rasa...
UMKM Produksi Peci dan Jas Hujan Desa Karangsari
#UMKM
KEBUMEN ON NEWS - Kemajuan desa dapat diukur dari segi tingkat perkemabangan ekonomi warga di desa ...
Wahana Wisata Baru Jetski Menganti
#Pariwisata
KEBUMEN ON NEWS - Kini wahana wisata baru Jetski hadir di Menganti Kebumen. SM Jetski merupakan...
Destinasi Baru Wisata Kolam Renang Watugede Sruweng
#Pariwisata
KEBUMEN ON NEWS - Bagi Anda warga Kebumen dan sekitarnya yang ingin mengisi akhir pekan, bisa...