Atlet Karate Lemkari Kebumen Borong Medali di Kejurprov Jaten
nisa setyawati
Dibaca 8x
2024-09-07 09:33:17
KEBUMEN ON NEWS - Atlet Karate dari Lembaga Karate Do Indonesia (Lemkari) Kebumen kembali menunjukkan prestasi gemilang dalam ajang Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Karate Lemkari Jawa Tengah yang digelar di GOR FKOR UNS, Kota Surakarta, pada Sabtu dan Minggu, 7-8 September 2024.
Kejuaraan ini dibuka oleh Wali Kota Surakarta, Drs. Teguh Prakosa, dan dihadiri oleh berbagai pejabat Forkompimda Kota Surakarta, Ketua Forki, serta tokoh dan sesepuh karate Lemkari Jawa Tengah. Termasuk Ketua panitia pelaksana, Sensei Dwi Ariyatno, S.STP., M.A.P., yang juga Kepala BKPSDM Kota Surakarta, merasa terhormat karena Surakarta dipercaya sebagai tuan rumah Kejurprov tahun ini.
Sebanyak 24 kabupaten/kota di Jawa Tengah mengirimkan 773 karateka untuk berlaga dalam 1.035 kelas pertandingan yang mencakup kategori dari pra-usia dini hingga veteran master. Tim Lemkari Kebumen sendiri menurunkan 45 atlet yang bertanding di 65 nomor pertandingan, baik di kategori Kata maupun Kumite.
Pertandingan ini dipimpin oleh 46 wasit/juri dari Lemkari Jawa Tengah serta 8 wasit/juri dari perguruan lain yang ditugaskan oleh Forki Jateng. Kejuaraan tersebut memperebutkan piala bergilir Ketua Pengprov Lemkari Jawa Tengah dan piala tetap.
Manajer Tim Lemkari Kebumen, Tatar Wiji, S.Pd., mengatakan bahwa kejuaraan ini merupakan hasil latihan intensif selama setahun.
Sementara itu, Pelatih Kepala Eko Supardi, S.Pd., bersama staf pelatih dan official, merasa puas dengan pencapaian tim yang berhasil membawa pulang 10 medali emas, 20 perak, dan 33 perunggu.
Kejuaraan ini secara resmi ditutup oleh Ketua Pengprov Lemkari Jawa Tengah, Sensei Willy Budiyanto, SH., MH., yang juga menjabat sebagai Kasat Narkoba Polresta Banyumas
TERPOPULER
KONTRIBUTOR TERAKTIF
1 | nisa setyawati | (292post) | |
2 | Setiyo nugroho | (189post) | |
3 | Hari Satria Wibowo | (181post) | |
4 | Siska Ayu | (165post) | |
5 | Aji | (115post) |
BERITA LAINNYA
Kisah Ipda Lanjar Jadi Tukang Urut di Kebumen
#Kesehatan
KEBUMEN ON NEWS - Seorang abdi negara di Kebumen dikenal karena kemampuannya di bidang patah...
Eksistensi Pengrajin Cobek Di Kebumen
#UMKM
KEBUMEN ON NEWS - Di era modern seperti sekarang ini masyarakat sudah mulai beralih ke blender atau ...
Wisata Alun-Alun Pancasila Kebumen
#Khas Kebumen
KEBUMEN ON NEWS - Wajah baru Alun-alun Kebumen kini menjadi pusat perhatian masyarakat. Dengan...
Nasi Penggel Kebumen, Saksi Perjuangan Perlawan terhadap Belanda
#Pariwisata
KEBUMEN ON NEWS - Nasi Penggel, makanan tradisional khas Kebumen, bukan hanya menyajikan cita rasa...
UMKM Produksi Peci dan Jas Hujan Desa Karangsari
#UMKM
KEBUMEN ON NEWS - Kemajuan desa dapat diukur dari segi tingkat perkemabangan ekonomi warga di desa ...
Wahana Wisata Baru Jetski Menganti
#Pariwisata
KEBUMEN ON NEWS - Kini wahana wisata baru Jetski hadir di Menganti Kebumen. SM Jetski merupakan...
Destinasi Baru Wisata Kolam Renang Watugede Sruweng
#Pariwisata
KEBUMEN ON NEWS - Bagi Anda warga Kebumen dan sekitarnya yang ingin mengisi akhir pekan, bisa...