Balai Penyuluhan Pertanian Kecamatan Sruweng Adakan Farmer Field Day
Hari Satria Wibowo
Dibaca 120x
2022-07-25 08:58:49
KEBUMEN ON NEWS - Balai Penyuluhan Pertanian Kecamatan Sruweng menggelar acara Hari Temu Lapang Tani atau Farmer Field Day pada Senin, (25/07/2022). Kegiatan berlangsung di Balai Desa Klepusanggar, serta dihadiri oleh Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Kebumen, forkopimcam, dan kelompok tani se-Kecamatan Sruweng. Adapun kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka penerapan teknologi Climate Smart Agriculture (CSA) atau pertanian cerdas iklim. Selain itu disampaikan juga mengenai program Strategic Irrigation Modernization and Urgent Rehabilitation Project (SIMURP). Tujuan utama dari SIMURP adalah meningkatkan produktivitas dan pendapatan petani, hal ini sejalan dengan program utama Kementan. Dan fokus kegiatan SIMURP adalah Climate Smart Agriculture (CSA) atau Pertanian Cerdas Iklim. Sementara CSA bertujuan untuk meningkatkan produksi dan produktivitas, mengajarkan budidaya pertanian yang tahan terhadap perubahan iklim, mengurangi risiko gagal panen, mengurangi emisi Gas Rumah Kaca (GRK), serta meningkatkan pendapatan petani. "Saya mengharap agar lahan pertanian jangan sampai kosong setelah panen raya. Baiknya dimanfaatkan untuk menanam kacang hijau atau kedelai dengan cara dipanja untuk memperoleh hasil maksimal," kata Minto Raharjo dari Distapang Kebumen. Minto menambahkan, bila melihat tanaman (tilik tanduran) jangan dilihat sepintas saja namun agar dicek betul-betul apakah tanaman tidak ada hama atau pengganggu lainnya. Pada sesi tanya jawab, peserta menanyakan waktu yang tepat untuk menanam kacang hijau karena sebagian sudah ada yang menanam. Dari pertanyaan tersebut, petani diminta untuk menanam kacang hijau karena waktu masih mencukupi dari perkiraan usia kacang hijau sekitar 70 hari. (HSW/gp)
TERPOPULER
KONTRIBUTOR TERAKTIF
1 | nisa setyawati | (292post) | |
2 | Setiyo nugroho | (189post) | |
3 | Hari Satria Wibowo | (181post) | |
4 | Siska Ayu | (165post) | |
5 | Aji | (115post) |
BERITA LAINNYA
Kisah Ipda Lanjar Jadi Tukang Urut di Kebumen
#Kesehatan
KEBUMEN ON NEWS - Seorang abdi negara di Kebumen dikenal karena kemampuannya di bidang patah...
Eksistensi Pengrajin Cobek Di Kebumen
#UMKM
KEBUMEN ON NEWS - Di era modern seperti sekarang ini masyarakat sudah mulai beralih ke blender atau ...
Wisata Alun-Alun Pancasila Kebumen
#Khas Kebumen
KEBUMEN ON NEWS - Wajah baru Alun-alun Kebumen kini menjadi pusat perhatian masyarakat. Dengan...
Nasi Penggel Kebumen, Saksi Perjuangan Perlawan terhadap Belanda
#Pariwisata
KEBUMEN ON NEWS - Nasi Penggel, makanan tradisional khas Kebumen, bukan hanya menyajikan cita rasa...
UMKM Produksi Peci dan Jas Hujan Desa Karangsari
#UMKM
KEBUMEN ON NEWS - Kemajuan desa dapat diukur dari segi tingkat perkemabangan ekonomi warga di desa ...
Wahana Wisata Baru Jetski Menganti
#Pariwisata
KEBUMEN ON NEWS - Kini wahana wisata baru Jetski hadir di Menganti Kebumen. SM Jetski merupakan...
Destinasi Baru Wisata Kolam Renang Watugede Sruweng
#Pariwisata
KEBUMEN ON NEWS - Bagi Anda warga Kebumen dan sekitarnya yang ingin mengisi akhir pekan, bisa...