Selamat datang di website Kebumen On News - Berita Terupdate Dari Warga Desa di Kabupaten Kebumen -|-

Manfaatkan SDA yang Ada, Desa Wonosari Bangkit Menuju Desa Berdaya

Arya

Dibaca 54x

2022-12-05 10:36:05

#

KEBUMEN ON NEWS - Desa Wonosari, Kecamatan Sadang, terus bangkit menuju desa yang berdaya dengan memanfaatkan Sumber Daya Alam (SDA) yang ada. Salah satunya adalah pengembangan Wisata Alam Embung Stinggil di Desa Wonosari. 


Dengan panorama alam yang indah, pengunjung bisa melihat lembah dan pegunungan dari Embung Stinggil yang berada di puncak dataran Desa Wonosari. Ada berbagai sudut indah yang bisa digunakan untuk berswafoto.


Selain itu, pengunjung juga bisa menikmati wisata air dengan menyewa perahu angsa yang bisa dikayuh untuk berlayar di Embung Stinggil. Bagi anak-anak juga bisa menikmati permainan Odong-Odong dan mengendarai motor listrik mini. Fasilitas lain yaitu mushola dan MCK juga sudah tersedia.


Menurut Kepala Desa Wonosari Mualifin , pembangunan Embung Stinggil yang dilakukan pada tahun 2013 ini awalnya sebagai penampungan air hujan pada musim penghujan, kemudian di musim kemarau dimanfaatkan sebagai pengairan tanaman buah durian yang ada di sekeliling embung.


"Bulan Mei 22 Embung Stinggil sudah dilaunching sebagai wisata desa yang dikelola oleh Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) Sidolestari, Desa Wonosari," ucap Mualifin, pada Rabu, (30/11/2022).


Selain wisata embung, Desa Wonosari juga mengembangkan agrowisata sentra buah durian. Setidaknya ada 10 hektar areal perkebunan durian yang siap produksi .


"Jika pada musim panen durian, pengunjung bisa menikmati durian sambil menikmati keindahan alam Embung Stinggil," tambah Mualifin.


Bagi pengunjung yang ingin membawa buah tangan untuk dibawa pulang, di Embung Stinggil tersedia oleh-oleh khas Wonosari berupa dodol dan kering ubi jalar, serta brownies pisang yang diproduksi oleh PPEP Stinggil Desa Wonosari. (ar/gp)

BERITA LAINNYA


Kisah Ipda Lanjar Jadi Tukang Urut di Kebumen

#Kesehatan

KEBUMEN ON NEWS - Seorang abdi negara di Kebumen dikenal karena kemampuannya di bidang patah...


Eksistensi Pengrajin Cobek Di Kebumen

#UMKM

KEBUMEN ON NEWS - Di era modern seperti sekarang ini masyarakat sudah mulai beralih ke blender atau ...


Wisata Alun-Alun Pancasila Kebumen

#Khas Kebumen

KEBUMEN ON NEWS - Wajah baru Alun-alun Kebumen kini menjadi pusat perhatian masyarakat. Dengan...


Nasi Penggel Kebumen, Saksi Perjuangan Perlawan terhadap Belanda

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Nasi Penggel, makanan tradisional khas Kebumen, bukan hanya menyajikan cita rasa...


UMKM Produksi Peci dan Jas Hujan Desa Karangsari

#UMKM

KEBUMEN ON NEWS - Kemajuan desa dapat diukur dari segi tingkat perkemabangan ekonomi warga di desa ...


Wahana Wisata Baru Jetski Menganti

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Kini wahana wisata baru Jetski hadir di Menganti Kebumen. SM Jetski merupakan...


Destinasi Baru Wisata Kolam Renang Watugede Sruweng

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Bagi Anda warga Kebumen dan sekitarnya yang ingin mengisi akhir pekan, bisa...


Anda ingin menjadi contributor
di Kebumen On News ?

Daftar On News