Selamat datang di website Kebumen On News - Berita Terupdate Dari Warga Desa di Kabupaten Kebumen -|-

Destinasi Wisata Pegunungan Embung Stinggil Sadang Kebumen

nisa setyawati

Dibaca 9x

2024-09-17 12:12:31

#

KEBUMEN ON NEWS - Siapa sangka, embung yang merupakan sebuah danau buatan manusia yang awalnya dibangun untuk dijadikan sebagai tempat penampungan air tadah hujan, kini bisa disulap menjadi destinasi wisata alam nan sangat indah.

Fungsi awal embung yakni untuk menampung air sekaligus menyuplai perairan. Ini untuk kebutuhan pertanian dan perumahan di kawasan pegunungan. Namun lokasi tersebut kini dikelola oleh warga desa untuk dijadikan destinasi wisata.

Seperti yang terlihat pada Embung Stinggil di Dukuh Gunung Mujil Desa Wonosari Kecamatan Sadang menjadi salah satu destinasi wisata baru di Kebumen yang menarik untuk dikunjungi. Lokasinya yang berada di kawasan pegunungan Utara Kebumen, Embung Stinggil tampak mempesona dengan dikelilingi landscape pemandangan alam perbukitan di kanan kirinya. 

Masyarakat setempat juga menambahkan ornamen atau spot tertentu yang membuat embung terlihat lebih cantik dan mempesona sehingga berhasil menarik wisatawan.

Meski terbilang baru Pemerintah Desa Wonosari terlihat serius untuk menjadikan Embung Stinggil menjadi destinasi wisata alam yang menjadi unggulan desa. 

Tempat ini menyajikan suasana alam khas pegunungan yang sangat sejuk dan bisa memanjakan mata untuk dilihat. Dengan latar belakang pemandangan memanjang kawasan perbukitan, semakin menambah indah membuat pengunjung kian merasa betah untuk berlama-lama di tempat ini.

Pengelola mulai menyediakan beberapa spot foto dengan berlatar belakang keindahan alam dataran tinggi, warung tempat makan atau sekedar untuk menikmati segelas kopi juga tersedia. 

Embung ini juga dikelilingi taman mini yang indah, bisa jadi spot foto yang instagramable atau sekedar duduk santai. Indahnya Embung Stinggil semakin terasa saat berkunjung pada sore hari, suasana syahdu di embung ini bikin hati tenang.

Pemerintah desa tengah berupaya agar destinasi Embung Stinggil dapat dikembangkan semaksimal mungkin. Seperti tambahan fasilitas tempat swafoto maupun pusat kuliner. Infrastruktur jalan menuju lokasi juga perlu ada pembenahan, meski kondisi jalannya pun relatif cukup baik bisa dijangkau dengan kendaraan baik roda dua dan roda empat.

Tempat wisata ini menyediakan tempat untuk parkir kendaraan motor dan mobil yang cukup luas, sehingga para wisatawan tidak perlu takut tidak kebagian tempat parkir

BERITA LAINNYA


Kisah Ipda Lanjar Jadi Tukang Urut di Kebumen

#Kesehatan

KEBUMEN ON NEWS - Seorang abdi negara di Kebumen dikenal karena kemampuannya di bidang patah...


Eksistensi Pengrajin Cobek Di Kebumen

#UMKM

KEBUMEN ON NEWS - Di era modern seperti sekarang ini masyarakat sudah mulai beralih ke blender atau ...


Wisata Alun-Alun Pancasila Kebumen

#Khas Kebumen

KEBUMEN ON NEWS - Wajah baru Alun-alun Kebumen kini menjadi pusat perhatian masyarakat. Dengan...


Nasi Penggel Kebumen, Saksi Perjuangan Perlawan terhadap Belanda

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Nasi Penggel, makanan tradisional khas Kebumen, bukan hanya menyajikan cita rasa...


UMKM Produksi Peci dan Jas Hujan Desa Karangsari

#UMKM

KEBUMEN ON NEWS - Kemajuan desa dapat diukur dari segi tingkat perkemabangan ekonomi warga di desa ...


Wahana Wisata Baru Jetski Menganti

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Kini wahana wisata baru Jetski hadir di Menganti Kebumen. SM Jetski merupakan...


Destinasi Baru Wisata Kolam Renang Watugede Sruweng

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Bagi Anda warga Kebumen dan sekitarnya yang ingin mengisi akhir pekan, bisa...


Anda ingin menjadi contributor
di Kebumen On News ?

Daftar On News