Selamat datang di website Kebumen On News - Berita Terupdate Dari Warga Desa di Kabupaten Kebumen -|-

Alami Peningkatan, Tahun Ini Masjid Al Mi'ad Desa Bonosari Sempor Sembelih 10 Hewan Kurban

Lukman Nurhakim

Dibaca 113x

2022-07-14 14:40:24

#

KEBUMEN ON NEWS - Masjid Al Mi’ad Desa Bonosari Kecamatan Sempor, Kabupaten Kebumen, Iduladha 1443 H tahun 2022 ini mengalami peningkatan jumlah pemotongan hewan kurban, jika dibandingkan dengan Iduladha tahun-tahun sebelumnya. Setidaknya, ada 3 ekor sapi dan 7 ekor kambing yang dikurbankan pada perayaan Iduladha tahun ini. Sedangkan proses pemotongannya dilakukan usai melaksanakan salat id, Minggu (10/7/2022). Sagimin, selaku Ketua Panitia Qurban Masjid setempat mengatakan, meningkatnya jumlah hewan kurban ini dinilai karena pandemi Covid-19 sudah mulai mengalami penurunan jumlah kasus, dan bahkan akan menjadi endemi. Dimana, jika dibandingkan dengan masa pandemi, hanya 2 ekor sapi dan 7 kambing yang dikurbankan. ‘’Alhamdulilah jumlah hewan kurban tahun ini meningkat dibandingkan tahun lalu di masa pandemi,’’ ujarnya. Menurut Sagimin, hal ini pertanda meningkatnya kesadaran masyarakat dalam berkurban. Termasuk pertanda perekonomian masyarakat mulai membaik. “Alhamdulillah sejak pandemi 2020 terus meningkat partisipasi qurban di masjid kami. Pada awal pandemi 2020 hanya satu sapi dan tujuh kambing, 2021 dua sapi dan tujuh kambing, tahun 2022 ini bisa tiga sapi dan tujuh kambing. Semoga perekonomian terus membaik, dan masyarakat dapat terus berkurban setiap tahun,” jelas Sagimin. (LN/gp)

BERITA LAINNYA


Kisah Ipda Lanjar Jadi Tukang Urut di Kebumen

#Kesehatan

KEBUMEN ON NEWS - Seorang abdi negara di Kebumen dikenal karena kemampuannya di bidang patah...


Eksistensi Pengrajin Cobek Di Kebumen

#UMKM

KEBUMEN ON NEWS - Di era modern seperti sekarang ini masyarakat sudah mulai beralih ke blender atau ...


Wisata Alun-Alun Pancasila Kebumen

#Khas Kebumen

KEBUMEN ON NEWS - Wajah baru Alun-alun Kebumen kini menjadi pusat perhatian masyarakat. Dengan...


Nasi Penggel Kebumen, Saksi Perjuangan Perlawan terhadap Belanda

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Nasi Penggel, makanan tradisional khas Kebumen, bukan hanya menyajikan cita rasa...


UMKM Produksi Peci dan Jas Hujan Desa Karangsari

#UMKM

KEBUMEN ON NEWS - Kemajuan desa dapat diukur dari segi tingkat perkemabangan ekonomi warga di desa ...


Wahana Wisata Baru Jetski Menganti

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Kini wahana wisata baru Jetski hadir di Menganti Kebumen. SM Jetski merupakan...


Destinasi Baru Wisata Kolam Renang Watugede Sruweng

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Bagi Anda warga Kebumen dan sekitarnya yang ingin mengisi akhir pekan, bisa...


Anda ingin menjadi contributor
di Kebumen On News ?

Daftar On News