Selamat datang di website Kebumen On News - Berita Terupdate Dari Warga Desa di Kabupaten Kebumen -|-

Gagal Berulangkali, Ndari Akhirnya Sukses Buka Lapak Dagangan Makanan Sistim Titip Jual

Dibaca 252x

2022-11-25 10:47:52

#

KEBUMEN ON NEWS - Ada pepatah mengatakan hasil tak akan mengkhianati usaha. Dan tak ada alasan bagi siapapun untuk berhenti berusaha. Semangat ini juga dimiliki Ndari, warga Jalan Veteran, Kebumen yang sudah 6 (enam) tahun ini membuka lapak dagangan aneka makanan di rumahnya.


Ndari berkisah, awalnya berjualan bukanlah passionnya. Sebelumnya dia adalah seorang pengajar di sebuah lembaga bimbingan belajar yang juga menyewa rumahnya sebagai kantor. Seiring berjalannya waktu, karena satu dan lain hal, lembaga bimbingan belajar itu tutup, dan praktis Ndari menganggur. 


Bersama suaminya, mereka mencoba untuk berwiraswasta.


"Kami coba buka usaha cafe, tapi gak laku, jadi kami akhirnya tutup," ujar Ndari.


Gagal di usaha pertama, Ndari dan suami mencoba usaha lain, yakni kedai makan. Namun sama halnya dengan usaha pertamanya, kedainya tak laku.


"Padahal menurut saya menu yang saya jual tidak mahal, terjangkau lah, dan enak, karena kami minta pendapat beberapa orang untuk menjajal masakan saya," lanjut Ndari.


Bisnis kedua kembali gagal. Ndari sempat putus asa. Namun suaminya menguatkan dan mereka mencoba bangkit bersama. 


Posisi rumah mereka yang cukup strategis di tengah kota menjadi nilai lebih. Dan ini yang membuat Ndari dan suami punya keberanian untuk berjualan.


"Kami mikirnya karena lokasi rumah kami kan strategis, jadi itu yang bikin kami berani jualan,"  ujar Ndari.

 

Sempat vakum, alias istirahat total selama sebulan, Ndari dan suami akhirnya memiliki ide untuk membuka lapak jualan makanan dengan sistim titip jual. Ide ini diambil karena Ndari merasa tak perlu capek mengolah makanan sendiri untuk dijual. Jadilah ia sebagai jalan rezeki bagi puluhan pengusaha makanan rumahan yang tersebar di sekitaran rumahnya yang masuk wilayah Kelurahan Bumirejo.


"Ya, saya terus mikir, mungkin memang rezekinya gak lewat tangan saya, saya gak bisa membuat makanan sendiri untuk dijual, gak laku gitu kalau harus saya buat sendiri, lalu saya mikir kenapa gak orang lain aja yang buat, saya cukup membantu menyediakan tempat dan membantu orang-orang menjual makanannya," urai Ndari.

 

Ternyata yang ia lakukan kali ini berhasil. Ada sekitar 70 (tujuh puluh) pembuat makanan rumahan yang menitipkan dagangan di rumahnya.


Lapak dagangan aneka jajanan di rumahnya buka dari Pukul 06.00 WIB pagi sampai sekitar Pukul 09.00 WIB. Ada banyak jenis makanan yang dijual, mulai dari aneka gorengan seperti combro, tempe, risol, aneka sayur, bubur, oyek dan aneka jajanan tradisional lainnya.


"Saya gak pernah libur, kasian orang-orang yang mau nitip jualan dagangannya, tutup juga nunggu sampai dagangan habis, kadang kalau gak habis ya diambil lagi pembuatnya," kata Ndari tulus.

  

Inilah hasil dari kerja keras Ndari dan suami. gagal berkali-kali bukan alasan untuk patah semangat dan berhenti berusaha. Kini Ndari dalam satu hari bisa meraup untung dari omzet penjualan aneka makanan tanpa harus susah payah membuatnya sendiri. Ratusan ribu rupiah pun ia kantongi dari usahanya ini setiap hari.


"Alhamdulillah, ternyata saya dapat rezeki dengan membuka jalan rezeki buat orang lain," katanya penuh haru bahagia. (garnet) 

 

 

 

 

BERITA LAINNYA


Sate Ambal Pak Alip, Kuliner Legendaris di Jantung Kota Kebumen

#Khas Kebumen

KEBUMEN ON NEWS - Jika Anda berkunjung ke Kota Kebumen, jangan lewatkan kuliner khas yang satu ini: Sate Ayam Ambal, yang terkenal dengan bumbu tempe khasnya. Salah satu tempat legendaris yang masih bertahan hingga kini adalah Sate Ayam Ambal Pak H. Kasman "Pak Alip", berlokasi di...


Penjahit Kandi Asal Kebumen

#Khas Kebumen

KEBUMEN ON NEWS - Dwi Riyanto, seorang penjahit asal Kecamatan Buluspesantren, Kabupaten Kebumen,...


Legit by Kopi Djempol: Ngopi dengan Rasa, Kenangan, dan Kehangatan

#Khas Kebumen

KEBUMEN ON NEWS -Jika kamu sedang mencari tempat ngopi yang nyaman, hangat, dan berkesan di Kebumen, Legit by Kopi Djempol adalah jawabannya. Terletak di Jalan H.M. Sarbini No. 198, kafe ini buka setiap hari mulai pukul 10.00 WIB hingga pukul 22.00 WIB , menyajikan suasana yang pas untuk santai, ...


D’Celup Chicken Crispy, Sensasi Ayam Celup Saos Kekinian

#UMKM

KEBUMEN ON NEWS -Pecinta ayam crispy berbumbu kini punya tempat baru yang wajib dikunjungi: D’Celup Chicken Crispy, sebuah kuliner modern yang menghadirkan sensasi ayam goreng krispi dengan celupan aneka saos menggoda. Terletak strategis di Jalan Pramuka, dekat kantor Kecamatan Kebumen, tempat ...


Emping Melinjo An Nikmah, Camilan Tradisional Ambal yang Merambah Shopee dan TikTok

#UMKM

KEBUMEN ON NEWS -  Kebumen – Di era digital saat ini, usaha kuliner tradisional semakin kreatif memasarkan produknya. Emping Melinjo An Nikmah yang beralamat di RT 04 RW 01 Desa Bener Kulon, Kecamatan Ambal adalah salah satunya. Mengandalkan resep turun-temurun, usaha rumahan ini...


KTH Margo Rahayu, Ubah Hasil Hutan Jadi Produk Kreatif Berkualitas

#Ekonomi

KEBUMEN ON NEWS - Di tengah potensi sumber daya hutan yang melimpah, Kelompok Tani Hutan (KTH) Margo Rahayu di Desa Grenggeng, Kecamatan Karanganyar, Kabupaten Kebumen berhasil menunjukkan inovasi dengan mengolah bahan hasil hutan menjadi produk kreatif bernilai jual tinggi. Didirikan ...


Tri Gantungan Kunci Resin Bertema Laut Karya Ibu Sri Sudarwati, Sentuhan Kreatif UMKM Lokal

#UMKM

KEBUMEN ON NEWS -  Kreativitas pelaku UMKM di Jawa Tengah semakin berwarna. Salah satunya ditunjukkan oleh Ibu Sri Sudarwati, pengrajin asal [isi lokasi bila ada] yang menghadirkan produk unik berupa Tri Gantungan Kunci Resin bertema laut. Produk ini lahir setelah dirinya mengikuti pelatihan...


Anda ingin menjadi contributor
di Kebumen On News ?

Daftar On News