Selamat datang di website Kebumen On News - Berita Terupdate Dari Warga Desa di Kabupaten Kebumen -|-

Kembali ke Kampung Halaman, Optimis Berhasil Buka Usaha Sendiri

Dibaca 72x

2022-11-28 09:07:43

#

KEBUMEN ON NEWS - Sukses di rantau tak selalu menjadi akhir dari perjalanan hidup seseorang yang memutuskan meninggalkan kampung halamannya, mengadu nasib di ibukota. 


Ugie adalah salah satunya. Pria asal Sidamara, Buluspesantren itu pernah sukses mengadu nasib di Jakarta sebagai barista, namun nyatanya bukan itu impian akhir dari Ugie. 


Ugie yang berprofesi sebagai seorang barista di salah satu coffee resto di Kebumen kota ini berkisah tentang perjalanan hidupnya usai meluluskan pendidikannya di SMK Maarif 7 Kebumen beberapa belas tahun silam. 


Sadar tak bisa hanya berdiam diri di rumah tanpa melakukan apa-apa, pria lulusan sekolah jurusan otomotif ini nekat ke Jakarta bermodal ijazah SMK. 


Tanpa koneksi, tanpa saudara, Ugie dengan niat dan keinginan besar untuk bekerja, mendatangi salah stau Hotel di pusat Kota Jakarta. Yakni, Hotel Indonesia. Ugie pun mencoba mendaftar bekerja di salah satu coffee shop yang ada di hotel bintang lima itu. 


Tak dinyana, ia diterima. Perjalanannya ternyata dimulai dari sejak ia diterima sebagai seorang cook help, salah satu profesi yang ada di bagian resto hotel bintang. 


Ugie diterima karena salah satunya ia mampu menghafal dalam waktu seminggu nama semua menu.


"Agak pesimis awalnya, namun karena tekad saya besar mungkin, dan lagi saya hafal semua menu dengan cepat, jadinya saya diterima," ujar Ugie mengawali kisahnya. 


Lambat laun, nasib membawa Ugie dalam perjuangan mencari jati diri. Ia pun memutuskan kembali ke kampung halamannya, pulang ke Kebumen.


Dijumpai di salah satu cafe tempatnya bekerja saat ini, Ugie mengaku sempat putus asa karena tujuannya pulang kampung untuk membuka usaha belum tercapai.


Ugie yang kini dipercaya menjadi seorang barista sekaligus front line cafe yang cukup banyak pembeli. Pengalamannya bekerja di ibukota membuatnya mendapatkan gaji dengan nominal di atas UMR dan di atas gaji karyawan lainnya.


"Ya, sekarang masih cita-cita, tapi saya tetap punya keinginan suatu saat buka usaha sendiri," harapnya sembari meramu kopi untuk pembeli. (garnet) 

BERITA LAINNYA


Kisah Ipda Lanjar Jadi Tukang Urut di Kebumen

#Kesehatan

KEBUMEN ON NEWS - Seorang abdi negara di Kebumen dikenal karena kemampuannya di bidang patah...


Eksistensi Pengrajin Cobek Di Kebumen

#UMKM

KEBUMEN ON NEWS - Di era modern seperti sekarang ini masyarakat sudah mulai beralih ke blender atau ...


Wisata Alun-Alun Pancasila Kebumen

#Khas Kebumen

KEBUMEN ON NEWS - Wajah baru Alun-alun Kebumen kini menjadi pusat perhatian masyarakat. Dengan...


Nasi Penggel Kebumen, Saksi Perjuangan Perlawan terhadap Belanda

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Nasi Penggel, makanan tradisional khas Kebumen, bukan hanya menyajikan cita rasa...


UMKM Produksi Peci dan Jas Hujan Desa Karangsari

#UMKM

KEBUMEN ON NEWS - Kemajuan desa dapat diukur dari segi tingkat perkemabangan ekonomi warga di desa ...


Wahana Wisata Baru Jetski Menganti

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Kini wahana wisata baru Jetski hadir di Menganti Kebumen. SM Jetski merupakan...


Destinasi Baru Wisata Kolam Renang Watugede Sruweng

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Bagi Anda warga Kebumen dan sekitarnya yang ingin mengisi akhir pekan, bisa...


Anda ingin menjadi contributor
di Kebumen On News ?

Daftar On News