Selamat datang di website Kebumen On News - Berita Terupdate Dari Warga Desa di Kabupaten Kebumen -|-

Keripik Gayam, Makanan Ringan Renyah dan Gurih Khas Tanjungrejo

Aji

Dibaca 77x

2023-11-20 11:31:00

#

KEBUMEN ON NEWS - Bagi sebagian orang, buah gayam mungkin belum familiar atau bahkan tidak mengenalnya. Keberadaan buah ini memang cukup langka dan hanya ditemukan di daerah tertentu saja. Pohon gayam merupakan tumbuhan daerah tropis yang lembab hingga ketinggian 400 meter dari permukaan laut.

 

Kulit dan buahnya yang keras, membuat proses untuk dapat mengkonsumsinya membutuhkan perjuangan ekstra. Buah gayam yang sudah dipetik, selanjutnya dikupas dan diambil isinya. Setelah dicuci bersih, gayam kemudian direbus, setelah diiris kecil-kecil, baru kemudian gayam digoreng hingga menjadi kripik.

 

Di Desa Tanjungrejo, Kecamatan Buluspesantren, Kabupaten Kebumen, salah satu produsen gayam adalah Ibu Listiyaningsih (44). Di sela-sela kesibukannya sebagai IRT,  juga menekuni usaha produsen kripik gayam sebagai sarana untuk mendapatkan penghasilan tambahan.

 

Listiyaningsih mengaku lebih memilih membuat usaha kripik gayam lantaran unik dan tak semua orang bisa, karena kesulitan pada proses memotong hingga cara menggorengnya. 

 

Lanjut Listiyaningsih, produk olahannya telah dipasarkan di sejumlah toko, pusat oleh-oleh, dan bahkan keluar Kota Jakarta untuk oleh-oleh bagi perantau. Listiyaningsih mampu memproduksi hingga 25 kg perharinya.

 

Rasanya yang gurih dan lezat, membuat keripik gayam banyak diburu masyarakat sebagai camilan di rumah. Satu bungkus keripik gayam, dibanderol harga 25 ribu rupiah.

 

Usaha keripik gayam yang diberi nama keripik Ibu Lis ini sudah dilakoni Listiyaningsih sejak 5 tahun yang lalu bersama produk lain seperti manggleng.

 

BERITA LAINNYA


Kisah Ipda Lanjar Jadi Tukang Urut di Kebumen

#Kesehatan

KEBUMEN ON NEWS - Seorang abdi negara di Kebumen dikenal karena kemampuannya di bidang patah...


Eksistensi Pengrajin Cobek Di Kebumen

#UMKM

KEBUMEN ON NEWS - Di era modern seperti sekarang ini masyarakat sudah mulai beralih ke blender atau ...


Wisata Alun-Alun Pancasila Kebumen

#Khas Kebumen

KEBUMEN ON NEWS - Wajah baru Alun-alun Kebumen kini menjadi pusat perhatian masyarakat. Dengan...


Nasi Penggel Kebumen, Saksi Perjuangan Perlawan terhadap Belanda

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Nasi Penggel, makanan tradisional khas Kebumen, bukan hanya menyajikan cita rasa...


UMKM Produksi Peci dan Jas Hujan Desa Karangsari

#UMKM

KEBUMEN ON NEWS - Kemajuan desa dapat diukur dari segi tingkat perkemabangan ekonomi warga di desa ...


Wahana Wisata Baru Jetski Menganti

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Kini wahana wisata baru Jetski hadir di Menganti Kebumen. SM Jetski merupakan...


Destinasi Baru Wisata Kolam Renang Watugede Sruweng

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Bagi Anda warga Kebumen dan sekitarnya yang ingin mengisi akhir pekan, bisa...


Anda ingin menjadi contributor
di Kebumen On News ?

Daftar On News