Selamat datang di website Kebumen On News - Berita Terupdate Dari Warga Desa di Kabupaten Kebumen -|-

Kisah sukses saryoto mantan head of quality control kini menjadi penjual mie ayam

Anggoro Triono

Dibaca 83x

2024-05-31 14:53:04

#

KEBUMEN ON NEWS - Mi ayam merupakan salah satu hidangan favorit bagi sebagian masyarakat Indonesia. Harga semangkuk mi ayam dengan kisaran Rp10.000 hingga Rp20.000 menjadi alasan populernya mi ayam.

Seperti kisah sukses pria asal karangsambung, Jawa Tengah yang sukses membuka gerai mi ayam sejak tahun 2010 bernama saryoto (48). Saryoto membuka warungnya di Jalan karangsambung Kedungwaru Kebumen

Memutuskan untuk memulai usaha sendiri bukanlah sesuatu hal yang mudah. Seperti halnya Bapak saryoto yang berawal dari pegawai hingga kini mempunyai gerai mi ayamnya sendiri.

“Dulunya saya bekerja di perusahaan makanan di jakarta sebagai head of cuality control selama 10 tahun, karena jabatan mengharuskan saryoto harus berpindah pindah lokasi kerja setiap ada cabang baru dan meninggalkan keluarga, lalu tahun 2010 saya mencoba buka usaha sendiri di kampung halaman," ujar Saryoto.

saryoto menambahkan, memiliki usaha pribadi bisa lebih mandiri dan memiliki waktu yang fleksibel.

Satu porsi Mie Ayam harganya Rp 12 ribu. jika tambah bakso jadi Rp 14 ribu  dan ceker Rp 15 ribu . Mie Ayam saryoto buka  setiap hari mulai pukul 09.00 sampai 21.00 Wib. Rata-rata omsetnya per bulan mencapai Rp 2 juta.

saryoto berusaha untuk tetap menjaga cita rasa dan kualitas dari mi ayamnya sehingga para konsumen tidak pernah kecewa terhadap sisi pelayanan dan rasa.
 

saryoto berharap usahanya semakin laris ke depannya meskipun belum terpikir membuka cabang usahanya.

BERITA LAINNYA


Donor Darah di Masjid Jami' Baiturrahman Kaleng, Puring saat ramadhan

#Khas Kebumen

KEBUMEN ON NEWS - Kegiatan donor darah yang diadakan di Masjid Jami' Baiturrahman Kaleng, Puring, pada Selasa (4/3) berlangsung sukses. Acara yang digelar pada pukul 17.00 hingga 21.00 WIB ini berhasil mengumpulkan 12 kantong darah dari para pendonor. Pelaksanaan donor darah kali ini...


Galeri Geopark Kebumen Tetap Buka Selama Ramadhan, Gratis untuk Umum

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - 3 Maret 2025 Bagi masyarakat yang ingin berwisata edukasi selama bulan Ramadhan, Galeri Geopark Kebumen tetap beroperasi dan dapat dikunjungi secara gratis. Terletak di lingkungan Perpustakaan Daerah (Perpusda) Kebumen, galeri ini menyajikan berbagai...


Warga Desa Banjararjo Gelar Tradisi Sa'banan Menjelang Ramadan

#Khas Kebumen

KEBUMEN ON NEWS - Warga Desa Banjararjo kembali menggelar tradisi tahunan Sa'banan sebagai bentuk rasa syukur menjelang bulan suci Ramadan. Kegiatan ini berlangsung pada 25 Februari 2025 dengan berbagai prosesi adat, termasuk pemotongan kambing dan pembuatan tumpeng untuk kenduri. Seluruh warga ...


Warga Rowosari Sambut Baik Kedatangan BPBD Kebumen

#Lingkungan Hidup

KEBUMEN ON NEWS -  Warga Desa Rowosari, Kecamatan Bonorowo, menyambut baik kedatangan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kebumen yang memberikan sosialisasi terkait penanganan eceng gondok di aliran drainase Kalirowo. Selama beberapa bulan terakhir, eceng gondok...


Pawai ta’aruf menyambut bulan ramadhan 1446 H

#Khas Kebumen

KEBUMEN ON NEWS -  Pawai ta’aruf dalam rangka menyambut bulan ramadhan 1446H yang digelar masjid nurul falaah desa kedungpuji kecamatan gombong berlangsung meriah, kamis 27 februari 2025. Tak kurang dari 800 warga ikuti pawai yang mengambil start finish halaman masjid nurul falaah...


Gets Fun Swimming Competition II Tahun 2025

#Khas Kebumen

KEBUMEN ON NEWS - Memeriahkan hut ke 6 klub renang "Gets Swimming" menggelar Gets Fun Swimming Competition II Tahun 2025 "Friendship To Victory", di Kolam Renamg GOSI Kebumen, Kamis 27 Februari 2025. Kompetisi diikuti 16 klub renang baik yang berasal dari kebumen dan purworejo dengan ...


Lomba Kreativitas dan Inovasi Masyarakat ( krenova ) tahun 2025

#Khas Kebumen

KEBUMEN ON NEWS -  Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah ( Bappeda ) kabupaten Kebumen akan menyelenggarakan lomba Kreativitas dan Inovasi Masyarakat ( krenova ) tahun 2025. Sebagai tahap awal dilaksanakan Sosialisasi tahapan lomba, sosialisasi tahapan lomba dilaksanakan di pendopo...


Anda ingin menjadi contributor
di Kebumen On News ?

Daftar On News