Selamat datang di website Kebumen On News - Berita Terupdate Dari Warga Desa di Kabupaten Kebumen -|-

PDAM Kebumen Pasang Sambungan Rumah Tangga Gratis di 64 Desa

nisa setyawati

Dibaca 3x

2024-10-01 10:56:20

#

KEBUMEN ON NEWS - Perumda Air Minum Tirta Bumi Sentosa (PDAM - TBS) Kabupaten Kebumen menggelar sosialisasi pemasangan jaringan pipa dan 3.865 sambungan rumah tangga (SR) gratis di Pendopo Kecamatan Kutowinangun.

Sambungan rumah tangga (SR) gratis merupakan salah satu program Kementerian Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat  yakni Dana Alokasi Khusus (DAK) Air Minum sesuai Inpres Percepatan Air Minum No 1 Tahun 2024. Program tersebut meliputi pemasangan jaringan perpipaan dan Sambungan Rumah (SR) secara gratis tanpa dipungut biaya sepeser pun.

Program pemasangan sambungan rumah tangga gratis (SR) merupakan salah satu upaya pemenuhan hak dasar masyarakat untuk meningkatkan kesejahteraan serta meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat yang berkaitan dengan penyakit bawaan air. Pemasangan jaringan pipa PDAM meliputi 64 desa di Kecamatan Kebumen, Kecamatan Alian, Kecamatan Bonorowo, Kecamatan Poncowarno, Kecamatan Buluspesantren, Kecamatan Kutowinangun, Kecamatan Prembun, Kecamatan Ambal dan Kecamatan Mirit.

Manajemen PDAM-TBS Kebumen terus melakukan upaya pemenuhan akses air minum aman yang diwujudkan dalam misi pengembangan air minum yaitu mewujudkan masyarakat hidup sehat dan sejahtera dengan memenuhi prinsip 5K-TA.

 

 

 

 

 

 

BERITA LAINNYA


Kisah Ipda Lanjar Jadi Tukang Urut di Kebumen

#Kesehatan

KEBUMEN ON NEWS - Seorang abdi negara di Kebumen dikenal karena kemampuannya di bidang patah...


Eksistensi Pengrajin Cobek Di Kebumen

#UMKM

KEBUMEN ON NEWS - Di era modern seperti sekarang ini masyarakat sudah mulai beralih ke blender atau ...


Wisata Alun-Alun Pancasila Kebumen

#Khas Kebumen

KEBUMEN ON NEWS - Wajah baru Alun-alun Kebumen kini menjadi pusat perhatian masyarakat. Dengan...


Nasi Penggel Kebumen, Saksi Perjuangan Perlawan terhadap Belanda

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Nasi Penggel, makanan tradisional khas Kebumen, bukan hanya menyajikan cita rasa...


UMKM Produksi Peci dan Jas Hujan Desa Karangsari

#UMKM

KEBUMEN ON NEWS - Kemajuan desa dapat diukur dari segi tingkat perkemabangan ekonomi warga di desa ...


Wahana Wisata Baru Jetski Menganti

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Kini wahana wisata baru Jetski hadir di Menganti Kebumen. SM Jetski merupakan...


Destinasi Baru Wisata Kolam Renang Watugede Sruweng

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Bagi Anda warga Kebumen dan sekitarnya yang ingin mengisi akhir pekan, bisa...


Anda ingin menjadi contributor
di Kebumen On News ?

Daftar On News