Tingkatkan Ekonomi Keluarga, Tim Penyuluh Perikanan Beri Pelatihan Budikdamber dan Pembuatan Pakan Alami Ikan
Arya
Dibaca 83x
2022-10-26 10:08:08
KEBUMEN ON NEWS - Tim Penyuluh Perikanan dari Dinas Lingkungan Hidup Kelautan dan Perikanan (DLHKP) Kabupaten Kebumen menggelar Pelatihan Budidaya Ikan dalam Ember atau (Budikdamber), Budidaya Maggot, dan Budidaya Cacing Lumbrikus. Pelatihan ini berlangsung selama dua hari, mulai Selasa (18/10/2022) hingga Rabu (19/10/2022), di Balai Kelurahan Karanganyar.
Pelatihan yang diikuti sejumlah 30 warga Kelurahan Karanganyar itu bertujuan untuk memenuhi kebutuhan gizi keluarga melalui asupan protein yang bersumber dari ikan, serta untuk meningkatkan perekonomian keluarga melalui budidaya ikan, Maggot, dan Cacing Lumbrikus.
Menurut Koordinator Penyuluh Perikanan Kebumen, Parijan mengatakan, budidaya Cacing Lumbikrus dan Maggot juga sekaligus untuk mendukung kebutuhan pakan alami ikan yang dibudidaya dalam ember.
"Selain mampu meningkatkan pertumbuhan ikan, pakan alami dari Cacing Lumbrikus dan Maggot juga untuk menekan biaya pakan buatan," ucapnya.
Pada kesempatan itu, pelatihan ditutup oleh Lurah Karanganyar Agung Cahyono. Dari pelatihan ini diharapkan peserta langsung praktik agar ada hasilnya. (Ar/gp)
TERPOPULER
KONTRIBUTOR TERAKTIF
1 | nisa setyawati | (292post) | |
2 | Setiyo nugroho | (189post) | |
3 | Hari Satria Wibowo | (181post) | |
4 | Siska Ayu | (165post) | |
5 | Aji | (115post) |
BERITA LAINNYA
Kisah Ipda Lanjar Jadi Tukang Urut di Kebumen
#Kesehatan
KEBUMEN ON NEWS - Seorang abdi negara di Kebumen dikenal karena kemampuannya di bidang patah...
Eksistensi Pengrajin Cobek Di Kebumen
#UMKM
KEBUMEN ON NEWS - Di era modern seperti sekarang ini masyarakat sudah mulai beralih ke blender atau ...
Wisata Alun-Alun Pancasila Kebumen
#Khas Kebumen
KEBUMEN ON NEWS - Wajah baru Alun-alun Kebumen kini menjadi pusat perhatian masyarakat. Dengan...
Nasi Penggel Kebumen, Saksi Perjuangan Perlawan terhadap Belanda
#Pariwisata
KEBUMEN ON NEWS - Nasi Penggel, makanan tradisional khas Kebumen, bukan hanya menyajikan cita rasa...
UMKM Produksi Peci dan Jas Hujan Desa Karangsari
#UMKM
KEBUMEN ON NEWS - Kemajuan desa dapat diukur dari segi tingkat perkemabangan ekonomi warga di desa ...
Wahana Wisata Baru Jetski Menganti
#Pariwisata
KEBUMEN ON NEWS - Kini wahana wisata baru Jetski hadir di Menganti Kebumen. SM Jetski merupakan...
Destinasi Baru Wisata Kolam Renang Watugede Sruweng
#Pariwisata
KEBUMEN ON NEWS - Bagi Anda warga Kebumen dan sekitarnya yang ingin mengisi akhir pekan, bisa...