Pemdes Pekuncen Undang Komisi C DPRD Kabupaten Kebumen untuk Lakukan Audiensi Bersama Warga Setempat
Dandi Wasono Yogi
Dibaca 219x
2020-11-20 09:32:31

KEBUMEN ON NEWS - Pemerintah Desa (Pemdes) Pekuncen Kecamatan Sempor mengundang Komisi C DPRD Kabupaten Kebumen untuk melakukan audiensi bersama warga Desa Pekuncen terkait pengalihan aset milik Pemerintah Daerah Kabupaten (Pemkab) Kebumen. Aset tersebut yakni gedung bekas Puskesmas Pembantu (Pustu) Desa Pekuncen.
Dalam kegiatan audiensi yang berlangsung Jumat (20/11/2020) di Balai Desa Pekuncen ini dihadiri oleh Ketua Komisi C DPRD Kabupaten Kebumen Restu Gunawan dan anggotanya, Camat Sempor Budiono, Kepala Desa Pekuncen Hasto Nugroho beserta peserta audiensi dari warga setempat.
Disampaikan oleh Hasto dalam sambutannya bahwa pihaknya bersama warga memohon agar nantinya gedung bekas Pustu yang berada di wilayahnya dimanfaatkan sebagai poli kesehatan desa.
Pada kesempatan yang sama, Restu Gunawan menyampaikan bahwa dari Komisi C DPRD Kabupaten Kebumen akan mengupayakan keberadaan gedung bekas Pustu Desa Pekuncen untuk dijadikan sebagai poli kesehatan desa namun sebelumnya akan disampaikan terlebih dahulu kepada pejabat eksekutif di Kabupaten Kebumen.
"Pada dasarnya kami menyetujui dan mendukung upaya Pemdes Pekuncen dalam usaha menjaga dan merawat bangunan agar kedepannya dapat dimanfaatkan untuk kepentingan masyarakat. Hasil dari audiensi ini akan kami sampaikan kepada Bupati Kebumen untuk mengambil kebijakan dan langkah selanjutnya," jelas Restu.
Selanjutnya Restu juga menambahkan bahwa pihaknya bersama dengan Komisi C DPRD Kabupaten Kebumen mengapresiasi kepada Pemdes setempat yang telah merawat gedung bekas Pustu.
"Kami mengucapkan terima kasih kepada Pemdes Pekuncen dalam mengupayakan keberadaan gedung bekas Pustu yang kedepannya masih dapat dimanfaatkan," tambah Restu.
Usai kegiatan audiensi ini, dilakukan peninjauan secara langsung ke lapangan untuk melihat kembali kondisi bangunan gedung bekas Pustu tersebut. (dN/Fery/gp)
"Demikian seperti dilaporkan oleh Dandi Wasono Yogi dari Desa Sempor Kecamatan Sempor Kabupaten Kebumen kepada Tim Liputan Kebumen On News."
TERPOPULER
KONTRIBUTOR TERAKTIF
1 | Reni Arum | (662post) | |
2 | Setiyo nugroho | (189post) | |
3 | Hari Satria Wibowo | (181post) | |
4 | Siska Ayu | (165post) | |
5 | ![]() |
Aji | (115post) |
KHAS KEBUMEN
Garang Asem & Soto Semarang Depan Kantor PDIP Kebumen: Lezat, Segar, dan Melegenda
Tingginya Antusias Warga, Penggilingan Daging di Pasar Pagi Kebumen Tembus 3 Ton
Bakso Gombong: Nikmatnya Bakso Legendaris dari Kebumen
Sate Kambing Gombong Dekat Rel Selang: Empuk, Gurih, dan Legendaris
BERITA LAINNYA

Selamat! 176 Siswa MAN 1 Kebumen Lolos ke PTN Favorit di Indonesia
#Pendidikan
KEBUMEN ON NEWS - Dunia pendidikan Kebumen kembali mencatat prestasi membanggakan. Sebanyak 176...

Jahit Kilat Kebumen
#UMKM
KEBUMEN ON NEWS - Nayla Jahit Kilat yang berlokasi di Desa Kuwarisan, Kecamatan Kutowinangun,...

Meriah dan Penuh Euforia! Nobar Timnas di Alun-alun Kebumen Meledak Saat Gol Penalti Romeny
#Informasi
KEBUMEN ON NEWS - Ribuan warga memadati Alun-alun Pancasila Kebumen, Kamis (5/6/2025), untuk...

SMK Muhammadiyah Petahanan Selenggarakan Simulasi Penanggulangan Bencana
#Pendidikan
KEBUMEN ON NEWS - Pondok pesantren sang pencerah dan SML Muhammadiyah petanahan kebumen...

Sablon Sangkrip Asal Kebumen
#UMKM
KEBUMEN ON NEWS - Taufik, putra asli Desa Kutosari, Kecamatan Kebumen, memiliki kecintaan mendalam...

Siswa MAN 1 Kebumen Raih Prestasi Gemilang di MTQ Tingkat Kabupaten
#Pendidikan
KEBUMEN ON NEWS - Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Kebumen kembali menorehkan prestasi membanggakan...

Jasa Hias Mahar dan Seserahan
#UMKM
KEBUMEN ON NEWS - Jasa hias mahar dan seserahan merupakan usaha yang dapat meraup banyak...