Selamat datang di website Kebumen On News - Berita Terupdate Dari Warga Desa di Kabupaten Kebumen -|-

Pasangan Usia Subur dan Ibu dalam Masa Nifas di Desa Klepusanggar Ikut Penyuluhan KB

Dwi Susanto

Dibaca 102x

2022-06-23 15:33:49

#

KEBUMEN ON NEWS - Pasangan Usia Subur (PUS) dan Ibu dalam Masa Nifas di Desa Klepusanggar, Kecamatan Sruweng, mengikuti kegiatan Penyuluhan Keluarga Berencana (KB), pada Rabu (22/6/2022) di Balai Desa Klepusanggar. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Pemerintah Desa setempat mengingat Program Keluarga Berencana merupakan salah satu program pemerintah untuk membatasi kelahiran, dan mengurangi pertumbuhan penduduk, serta menurunkan laju penduduk. Turut hadir di kegiatan penyuluhan ini, yakni Kepala Desa Klepusanggar Handoko beserta perangkatnya, Kader Kesehatan, serta menghadirkan narasumber Bidan Mukti Hartini dari UPTD Puskesmas Sruweng yang juga merupakan Bidan Desa Klepusanggar. Disampaikan Bidan Mukti Hartini dalam materinya, bahwa tujuan dari ber-KB adalah usaha untuk mengatur jumlah dan jarak antara kehamilan anak yang satu dan lainnya, guna meningkatkan kesehatan, dan kesejahteraan keluarga yang bermanfaat menghindari kehamilan resiko tinggi. Kemudian juga menurunkan angka kematian ibu dan bayi, meringankan beban ekonomi keluarga, serta membentuk keluarga bahagia sejahtera. “Yang boleh ber-KB adalah pasangan usia subur yaitu usia 15-49 tahun yang ingin menunda kehamilan, menjarangkan kehamilan atau mengakhiri dan tidak ingin hamil lagi,” katanya. Disampaikan pula tentang macam-macam metode ber-KB atau alat kontrasepsi beserta cara pemasangan atau penggunaanya, serta kandungan dari alat kontrasepsi. Ia juga menyampaikan metode yang cocok untuk ibu dalam masa nifas adalah Metode Amenore Laktasi (MAL) atau metode kontrasepsi alami bersifat sementara yang dapat digunakan setelah persalinan. “Metode Amenore Laktasi cocok untuk ibu nifas dengan syarat belum haid, menyusui bayi secara teratur atau eksklusif setelah melahirkan,” terangnya. “Metode Amenore Laktasi ini efektif untuk 6 bulan,” imbuhnya. Di akhir acara, beberapa peserta antusias untuk bertanya seputar alat kontrasepsi, salah satunya adalah Rodiyah Nur Asnah yang bertanya apakah tindakan MOW (steril atau tindakan penutupan terhadap kedua saluran telur kanan dan kiri) sakit serta KB IUD (Spiral) apakah ada yang gagal?. Bidan Mukti Hartini menjawab pertanyaan itu, bahwa pemasangan MOW tidaklah sakit karena merupakan tindakan operasi, jadi dilakukan pembiusan terlebih dahulu, sedangkan terkait adakah kegagalan pemasangan IUD dijelaskan setiap jenis alat kontrasepsi pasti ada angka kegagalanya. Tetapi pemasangan IUD adalah yang paling efektif karena jangka waktunya sampai 8 tahun dan tidak mengandung hormon. “Kami berharap pasangan suami istri di Desa Klepusanggar yang masih usia produktif, untuk menggunakan alat kontrasepsi, sehingga kelurga menjadi sehat dan sejahtera,” harap Bidan Mukti Hartini. “Jangan malu untuk bertanya atau berkonsultasi akan pilihan jenis alat kontrasepsi ke kami,” pungkasnya. (DS/gp)

BERITA LAINNYA


Wisata Mini Ancol Pandankuning Park Petanahan

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Pandan Kuning Park merupakan sebuah tempat wisata baru yang ada di Karanggadung, Kecamatan Petanahan, Kabupaten Kebumen, Provinsi Jawa Tengah. Konsep wisata berupa mini Dufan Ancol dengan banyak wahana. Wisata ini bisa menjadi pilihan saat ingin berlibur bersama...


Obyek Wisata Songging Waterpark Candi Tirta Pelangi

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Obyek Wisata Songging Waterpark Candi Tirta Pelangi yang terletak di Dukuh Kesongging Desa Candiwulan, Kecamatan Adimulyo merupakan destinasi wisata yang berkonsep water park. Destinasi wisata ini cocok untuk liburan bersama keluarga. Wahana wisata ini merupakan...


Wisata Alam Curug Silancur Wadasmalang Karangsambung

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Kabupaten Kebumen memiliki tempat wisata yang asri salah satunya Curug Silancur.  Curug yang masih belum banyak orang tahu ini, memiliki daya tarik tersendiri bagi wisatawan yang melihat secara langsung. Wisatawan dapat melihat pemandangan air terjun yang sangat...


Pemandian Air Panas Krakal Kini Dilengkapi Hunian Villa

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Berjarak 11 kilometer dari pusat kota Kebumen, Pemandian Air Panas Krakal yang berada di Desa Krakal Kecamatan Alian kini dilengkapi dengan hunian villa mewah. Akses menuju tempat wisata ini juga cukup mudah, wisatawan bisa menggunakan kendaraan pribadi, bus maupun angkutan...


Nonton Bareng Semi Final Indonesia melawan Uzbekistan Piala Asia U-23 2024 di Alun-Alun Pancasila

#Olahraga

KEBUMEN ON NEWS - Ribuan masyarakat Kebumen Nonton Bareng (Nobar) Semi Final Timnas Indonesia U-23 melawan Timnas Uzbekistan U-23 Piala Asia U-23 2024 di Alun-Alun Pancasila Kabupaten Kebumen, Senin 29 April 2024. Timnas Indonesia U-23 terpaksa harus menerima kekalahan usai...


Sensasi berwisata petik buah melon di Petanahan

#Khas Kebumen

KEBUMEN ON NEWS - Golden Melon merupakan varian buah melon yang memiliki aroma harum dan rasa yang segar, dengan penerapan sistem fertigasi hidroponik yang berhasil dikembangkan salah satu praktisi hidroponik asal Kebumen Nanang Eko Sulaksono (41). Pemilik Malika Farm tersebut hampir setahun...


Destinasi Wisata Baru Mezzo Beach Club Kebumen

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Kabupaten Kebumen memiliki berbagai destinasi wisata yang indah dan menarik untuk dikunjungi. Tidak hanya wisata pantai, goa, maupun pegunungan. Kini Kabupaten Kebumen memiliki destinasi wisata baru. Wisata baru di Kebumen ini bernama Mezzo...


Anda ingin menjadi contributor
di Kebumen On News ?

Daftar On News