Pesona Destinasi Wisata Pantai Mliwis Kenoyojayan Ambal
nisa setyawati
Dibaca 28x
2024-05-03 14:39:42
Saat libur lebaran tiba biasanya pantai menjadi salah satu destinasi favorit bagi para pengunjung. Pemandangan yang indah dan semilir angin menjadi salah satu cara untuk menenangkan pikiran. Berbicara mengenai pantai, Kabupaten Kebumen menjadi salah satu daerah yang memiliki banyak pantai dengan pesona pantai yang tak pernah gagal untuk memanjakan mata. Salah satu pantai yang menjadi incaran para pengunjung yaitu Pantai Mliwis. Pantai yang terletak di Desa Konoyojayan, Kecamatan Ambal, Kebumen, Jawa Tengah ini menjadi incaran karena pemandangannya yang berhasil memukau mata yang melihat.
Pantai Mliwis bisa menjadi salah satu list pantai untuk dikunjungi bersama keluarga maupun sanak saudara, karena tempatnya yang bersih dan fasilitasnya yang sudah cukup memadai. Pantai Mliwis buka 24 jam dari hari Senin-Minggu. Jalur menuju Pantai Mliwis pun sudah bisa dilalui kendaraan roda dua maupun kendaraan roda empat. Harga tiket masuk Pantai Mliwis yang perlu dibayar pengunjung yaitu Rp 5.000 untuk kendaraan roda 2 dan Rp 10.000 untuk satu mobil. Selain harga masuknya yang ramah di kantong, Pantai Mliwis juga sudah memiliki fasilitas seperti: tempat parkir yang cukup luas, kamar mandi, area kolam anak, tempat bermain anak, gasebo, warung makan, tempat untuk kegiatan outbond, payung dan tempat duduk.
TERPOPULER
KONTRIBUTOR TERAKTIF
1 | nisa setyawati | (292post) | |
2 | Setiyo nugroho | (189post) | |
3 | Hari Satria Wibowo | (181post) | |
4 | Siska Ayu | (165post) | |
5 | Aji | (115post) |
BERITA LAINNYA
Kisah Ipda Lanjar Jadi Tukang Urut di Kebumen
#Kesehatan
KEBUMEN ON NEWS - Seorang abdi negara di Kebumen dikenal karena kemampuannya di bidang patah...
Eksistensi Pengrajin Cobek Di Kebumen
#UMKM
KEBUMEN ON NEWS - Di era modern seperti sekarang ini masyarakat sudah mulai beralih ke blender atau ...
Wisata Alun-Alun Pancasila Kebumen
#Khas Kebumen
KEBUMEN ON NEWS - Wajah baru Alun-alun Kebumen kini menjadi pusat perhatian masyarakat. Dengan...
Nasi Penggel Kebumen, Saksi Perjuangan Perlawan terhadap Belanda
#Pariwisata
KEBUMEN ON NEWS - Nasi Penggel, makanan tradisional khas Kebumen, bukan hanya menyajikan cita rasa...
UMKM Produksi Peci dan Jas Hujan Desa Karangsari
#UMKM
KEBUMEN ON NEWS - Kemajuan desa dapat diukur dari segi tingkat perkemabangan ekonomi warga di desa ...
Wahana Wisata Baru Jetski Menganti
#Pariwisata
KEBUMEN ON NEWS - Kini wahana wisata baru Jetski hadir di Menganti Kebumen. SM Jetski merupakan...
Destinasi Baru Wisata Kolam Renang Watugede Sruweng
#Pariwisata
KEBUMEN ON NEWS - Bagi Anda warga Kebumen dan sekitarnya yang ingin mengisi akhir pekan, bisa...