Satpolantas Prembun Laksanakan Sosialisasi Tertib Lalu Lintas di MTsN 7 Kebumen
KHAFIDUROHMAN
Dibaca 67x
2024-06-06 14:39:10
KEBUMEN ON NEWS - Madrasah Tsanawiyah Negeri 7 Kebumen bekerja sama dengan Satuan Polisi Lalu Lintas (satpolantas) Prembun melaksanakan sosialisasi tertib lalu lintas pada peserta didik MTsN 7 Kebumen, Rabu (29/5) tahun 2024. Kegiatan yang dilaksanakan saat apel pagi tersebut diikuti oleh seluruh peserta didik kelas 7,8,9 seluruh guru dan karyawan. Bertindak selaku pemimpin apel Aiptu Budiyanto, selaku Kepala Satpolantas Prembun.
Pada amanatnya, Aiptu Budiyanto mengatakan bahwa kegiatan sosialisasi tertib lalu lintas oleh satpolantas Prembun kepada peserta didik MTsN 7 Kebumen bertujuan memberi imbauan agar sejak dini menumbuhkan budaya tertib lalu lintas dan pentingnya keselamatan berlalu lintas mulai dari kalangan pelajar. Beliau berharap kepada seluruh peserta didik yang telah mendapatkan sosialisasi ini untuk memahami dan dapat menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari ,senantiasa mentaati peraturan lalu lintas apabila berkendara.
“Kami berharap kepada seluruh peserta didik MTsN 7 Kebumen, patuhi peraturan lalu lintas yang berlaku dan perhatikan kelengkapan berkendaranya, gunakan helm, SIM, STNK dan kelengkapan lainnya,” jelasnya.
Mewakili Kepala Madrasah, Muhamat Bakri selaku wakil kepala bidang kesiswaan menyampaikan ucapan terima kasih kepada pihak satpolantas Prembun yang telah memberikan sosialisasi kepada peserta didik MTsN 7 Kebumen.” Semoga setelah sosialisasi ini, seluruh peserta didik MTsN 7 Kebumen mengerti, memahami peraturan lalu lintas dan menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari, menjadi anak-anak yang tertib berlalu lintas.”tegasnya
TERPOPULER
KONTRIBUTOR TERAKTIF
1 | nisa setyawati | (292post) | |
2 | Setiyo nugroho | (189post) | |
3 | Hari Satria Wibowo | (181post) | |
4 | Siska Ayu | (165post) | |
5 | Aji | (115post) |
BERITA LAINNYA
Kisah Ipda Lanjar Jadi Tukang Urut di Kebumen
#Kesehatan
KEBUMEN ON NEWS - Seorang abdi negara di Kebumen dikenal karena kemampuannya di bidang patah...
Eksistensi Pengrajin Cobek Di Kebumen
#UMKM
KEBUMEN ON NEWS - Di era modern seperti sekarang ini masyarakat sudah mulai beralih ke blender atau ...
Wisata Alun-Alun Pancasila Kebumen
#Khas Kebumen
KEBUMEN ON NEWS - Wajah baru Alun-alun Kebumen kini menjadi pusat perhatian masyarakat. Dengan...
Nasi Penggel Kebumen, Saksi Perjuangan Perlawan terhadap Belanda
#Pariwisata
KEBUMEN ON NEWS - Nasi Penggel, makanan tradisional khas Kebumen, bukan hanya menyajikan cita rasa...
UMKM Produksi Peci dan Jas Hujan Desa Karangsari
#UMKM
KEBUMEN ON NEWS - Kemajuan desa dapat diukur dari segi tingkat perkemabangan ekonomi warga di desa ...
Wahana Wisata Baru Jetski Menganti
#Pariwisata
KEBUMEN ON NEWS - Kini wahana wisata baru Jetski hadir di Menganti Kebumen. SM Jetski merupakan...
Destinasi Baru Wisata Kolam Renang Watugede Sruweng
#Pariwisata
KEBUMEN ON NEWS - Bagi Anda warga Kebumen dan sekitarnya yang ingin mengisi akhir pekan, bisa...