UMKM Asal Desa Ayamputih Buluspesantren Ubah Singkong Jadi Kripik Brownis Kekinian
Siska Ayu
Dibaca 68x
2023-09-30 15:36:19
KEBUMEN ON NEWS - Kavaya Food merupakan UMKM lokal asal Desa Ayamputih, Kecamatan Buluspesantren, Kabupaten Kebumen yang menginovasikan singkong menjadi keripik brownis yang diberi nama Kribow.
Inovasi camilan kekinian yang 100% terbuat dari tepung singkong dan coklat premium ini mengandung skopolatin dan gluten free yang dibandrol dengan harga Rp15 ribu.
Sebagian besar camilan yang mudah ditemukan dalam supermarket, diolah menggunakan tepung terigu yang tentu mengandung protein gluten. Bagi beberapa orang yang sensitif terhadap protein gluten tentu hal ini menjadi masalah.
Pawit mengaku bahwa dahulu singkong dikenal sebagai makanan lokal, sehingga orang yang tinggal di perkotaan enggan memakan singkong. Dirinya berharap Kribow dapat dikenal sebagai bahan pangan lokal yang kaya akan manfaat.
“Selain itu juga, saya ingin Kribow yang berbahan dasar singkong dapat dinikmati semua kalangan. Karena dulu singkong dikenal sebagai makanan lokal yang amat tradisional. Saya harap dengan adanya Kribow dapat mengubah pemikiran bahwa singkong bukan hanya makanan orang di pedesaan saja dan tentunya penuh dengan manfaat,” tutur Pawit saat ditemui kontributor pada Sabtu, (30/9/2023).
Kribow juga dikemas dengan kemasan yang bagus sehingga kualitasnya dapat terjaga dengan baik dan tetap renyah. Pawit selaku pemilik usaha mengklaim bahwa Kribow Kavaya Food dapat disimpan selama 8 (delapan) bulan.
TERPOPULER
KONTRIBUTOR TERAKTIF
1 | nisa setyawati | (292post) | |
2 | Setiyo nugroho | (189post) | |
3 | Hari Satria Wibowo | (181post) | |
4 | Siska Ayu | (165post) | |
5 | Aji | (115post) |
BERITA LAINNYA
Kisah Ipda Lanjar Jadi Tukang Urut di Kebumen
#Kesehatan
KEBUMEN ON NEWS - Seorang abdi negara di Kebumen dikenal karena kemampuannya di bidang patah...
Eksistensi Pengrajin Cobek Di Kebumen
#UMKM
KEBUMEN ON NEWS - Di era modern seperti sekarang ini masyarakat sudah mulai beralih ke blender atau ...
Wisata Alun-Alun Pancasila Kebumen
#Khas Kebumen
KEBUMEN ON NEWS - Wajah baru Alun-alun Kebumen kini menjadi pusat perhatian masyarakat. Dengan...
Nasi Penggel Kebumen, Saksi Perjuangan Perlawan terhadap Belanda
#Pariwisata
KEBUMEN ON NEWS - Nasi Penggel, makanan tradisional khas Kebumen, bukan hanya menyajikan cita rasa...
UMKM Produksi Peci dan Jas Hujan Desa Karangsari
#UMKM
KEBUMEN ON NEWS - Kemajuan desa dapat diukur dari segi tingkat perkemabangan ekonomi warga di desa ...
Wahana Wisata Baru Jetski Menganti
#Pariwisata
KEBUMEN ON NEWS - Kini wahana wisata baru Jetski hadir di Menganti Kebumen. SM Jetski merupakan...
Destinasi Baru Wisata Kolam Renang Watugede Sruweng
#Pariwisata
KEBUMEN ON NEWS - Bagi Anda warga Kebumen dan sekitarnya yang ingin mengisi akhir pekan, bisa...