Selamat datang di website Kebumen On News - Berita Terupdate Dari Warga Desa di Kabupaten Kebumen -|-

105 Mahasiswa Program Sarjana UMNU Dinyatakan Lulus pada Wisuda ke-4

Siska Ayu

Dibaca 52x

2023-11-08 15:10:17

#

KEBUMEN ON NEWS - Universitas Ma'arif Nahdlatul Ulama (UMNU) Kebumen menggelar wisuda angkatan ke-4 di Mexolie Hotel Kebumen, Sabtu, (4/11/2023). Wisuda diikuti sejumlah 105 mahasiswa yang dinyatakan lulus dari Program Sarjana.

 

Wisuda diikuti oleh 105 mahasiswa dari delapan Program Studi, di antaranya yakni Prodi Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), Pendidikan Olahraga, Pendidikan Bahasa Indonesia, Pendidikan Bahasa Inggris, Peternakan, serta Teknik Informatika, Teknik Sipil, dan Agroteknologi.

 

Hadir Ketua Tanfidziyah PCNU Kebumen Dawamudin Masdar, Rektor UMNU Kebumen Imam Satibi, Ketua BPP UMNU Kebumen Fauzi Al Muhtad, perwakilan pimpinan perguruan tinggi di Kebumen, seluruh kepala sekolah SMK Ma'arif di Kabupaten Kebumen, segenap civitas akademika UMNU Kebumen, serta orang tua wali dari mahasiswa yang diwisuda.

 

Pada kesempatan tersebut Rektor UMNU Kebumen Imam Satibi menyampaikan selamat kepada wisudawan yang lulus. Ia mengatakan untuk penyaluran tenaga kerja para lulusan, UMNU Kebumen telah menjalin kerja sama dengan beberapa sekolah-sekolah, serta Bursa Kerja Khusus (BKK). Selain itu pihaknya juga menyediakan informasi beasiswa bagi lulusan yang akan melanjutkan jenjang karir ke pendidikan S2 bahkan S3. 

 

Satibi berharap kepada alumni yang baru lulus bisa menerapkan ilmu yang didapat serta menjadi ahli di bidangnya masing-masing. Ia berpesan kepada wisudawan agar memiliki mental jagoan yang siap bertempur di lapangan kerja nantinya. 

 

"Kita berharap anak-anak kami akan menjadi jagoan yang ahli dalam bidangnya, serta memiliki mental siap tempur dan bertarung dalam medan pertempuran lapangan kerja. Saya menegaskan wajib hukumnya bagi alumni UMNU Kebumen untuk bekerja keras, di samping punya ilmu agama juga harus sambil bekerja. Syukur bisa melanjutkan ke jenjang S2 dan S3," ujar Imam Satibi.

 

 

 

BERITA LAINNYA


Kisah Ipda Lanjar Jadi Tukang Urut di Kebumen

#Kesehatan

KEBUMEN ON NEWS - Seorang abdi negara di Kebumen dikenal karena kemampuannya di bidang patah...


Eksistensi Pengrajin Cobek Di Kebumen

#UMKM

KEBUMEN ON NEWS - Di era modern seperti sekarang ini masyarakat sudah mulai beralih ke blender atau ...


Wisata Alun-Alun Pancasila Kebumen

#Khas Kebumen

KEBUMEN ON NEWS - Wajah baru Alun-alun Kebumen kini menjadi pusat perhatian masyarakat. Dengan...


Nasi Penggel Kebumen, Saksi Perjuangan Perlawan terhadap Belanda

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Nasi Penggel, makanan tradisional khas Kebumen, bukan hanya menyajikan cita rasa...


UMKM Produksi Peci dan Jas Hujan Desa Karangsari

#UMKM

KEBUMEN ON NEWS - Kemajuan desa dapat diukur dari segi tingkat perkemabangan ekonomi warga di desa ...


Wahana Wisata Baru Jetski Menganti

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Kini wahana wisata baru Jetski hadir di Menganti Kebumen. SM Jetski merupakan...


Destinasi Baru Wisata Kolam Renang Watugede Sruweng

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Bagi Anda warga Kebumen dan sekitarnya yang ingin mengisi akhir pekan, bisa...


Anda ingin menjadi contributor
di Kebumen On News ?

Daftar On News