Selamat datang di website Kebumen On News - Berita Terupdate Dari Warga Desa di Kabupaten Kebumen -|-

WANI LEmPER, Inovasi yang Antarkan Desa Logede dalam 40 Besar KIPP

Hanny Garnet

Dibaca 35x

2022-12-15 11:06:10

#

KEBUMEN ON NEWS -  Tidak mudah untuk menggerakan perempuan agar lebih berdaya. Termasuk melibatkan mereka dalam kegiatan pembangunan di desa atau lingkungan masing-masing. Berbeda halnya dengan Desa Logede, Kecamatan Pejagoan. Desa ini patut diacungi jempol dalam upaya pemberdayaan perempuan. Bahkan hal tersebut juga mengantarkan Desa Logede menjadi wakil Kabupaten Kebumen menjadi salah satu dari 40 besar di ajang Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik (KIPP) Tingkat Provinsi Jawa Tengah Tahun 2022.


Peningkatan partisipasi wanita dalam pembangunan desa diwujudkan dalam inovasi 'Wanita Melek Perencanaan' atau WANI LEmPER. Inovasi ini memiliki fokus kegiatan pada partisipasi perempuan dalam pembangunan desa. Dengan target, membangun pola pikir wanita agar kritis, konstruktif, solutif, dan peka pada lingkungannya.


Usai berlangsung seleksi presentasi dan wawancara secara zoom meeting yang diikuti Wakil Bupati Ristawati beserta perwakilan kecamatan dan desa, Kamis (15/12/2022), disampaikan salah satu perwakilan desa bahwa prestasi dalam ajang KIPP menjadi sebuah hal yang tidak diduga yang sangat membanggakan. Menurutnya, peran warga dan pemerintah desa sama pentingnya dalam mewujudkan pembangunan. 


"Tidak menyangka, dan ini membuktikan bahwa perlu kerja sama, baik antara pemerintah desa dan warganya sehingga bisa mencapai pembangunan yang baik sesuai visi-misi pemerintah kabupaten," ujar salah satu warga yang enggan disebut namanya. 


Inovasi  Peningkatan Partisipasi Wanita dalam Pembangunan Desa melalui Wanita Melek Perencanaan (WANI LEmPER) Desa Logede kecamatan Pejagoan masuk top 40 Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik (KIPP) Tahun 2022 usai mengalahkan peserta dari kabupaten/kota lainnya di Jawa Tengah.  (garnet) 
 

 

BERITA LAINNYA


Wisata Mini Ancol Pandankuning Park Petanahan

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Pandan Kuning Park merupakan sebuah tempat wisata baru yang ada di Karanggadung, Kecamatan Petanahan, Kabupaten Kebumen, Provinsi Jawa Tengah. Konsep wisata berupa mini Dufan Ancol dengan banyak wahana. Wisata ini bisa menjadi pilihan saat ingin berlibur bersama...


Obyek Wisata Songging Waterpark Candi Tirta Pelangi

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Obyek Wisata Songging Waterpark Candi Tirta Pelangi yang terletak di Dukuh Kesongging Desa Candiwulan, Kecamatan Adimulyo merupakan destinasi wisata yang berkonsep water park. Destinasi wisata ini cocok untuk liburan bersama keluarga. Wahana wisata ini merupakan...


Destinasi Wisata Baru Mezzo Beach Club Kebumen

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Kabupaten Kebumen memiliki berbagai destinasi wisata yang indah dan menarik untuk dikunjungi. Tidak hanya wisata pantai, goa, maupun pegunungan. Kini Kabupaten Kebumen memiliki destinasi wisata baru. Wisata baru di Kebumen ini bernama Mezzo...


Menpora RI Menyaksikan Lomba Pacuan Kuda Ambal

#Olahraga

KEBUMEN ON NEWS - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Ario Bimo Nandito Ariotedjo kembali...


Tradisi Grebeg Syawal Miritpetikusan

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Kabupaten Kebumen memiliki banyak tradisi di setiap wilayah, salah satunya seperti Grebeg Syawal atau Grebeg Kidul merupakan tradisi di Kabupaten Kebumen yang diadakan di laut. Tepatnya di laut Miritpetikusan, Kecamatan Mirit, Kabupaten Kebumen. Tradisi Grebeg Syawal di Desa...


Destinasi Wisata Baru Pantai Heppii Ayamputih Buluspesantren

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Wisata pantai merupakan wisata alam yang menyajikan keindahan untuk menghilangkan penat. Keindahan pantai memang tidak ada habisnya, sepanjang dirawat dan dilestarikan. Salah satu destinasi wisata pantai baru yang indah yakni Pantai Heppii terletak di Desa Ayamputih...


Kawasan Wisata Religi Bulupitu

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS -Bulupitu yang merupakan petilasan orang-orang kerajaan menjadi tempat wisata religi yang selalu ramai dikunjungi masyarakat berbagai daerah dari luar Kebumen. Wisata religi Martaban Bulupitu yang berada di Desa Tunjungseto, Kecamatan Kutowinangun,...


Anda ingin menjadi contributor
di Kebumen On News ?

Daftar On News