Selamat datang di website Kebumen On News - Berita Terupdate Dari Warga Desa di Kabupaten Kebumen -|-

Yayasan Selaras Jiwa Bangun Pondok Rehabilitasi Jiwa

Siska Ayu

Dibaca 40x

2023-11-13 08:26:07

#

KEBUMEN ON NEWS - Yayasan Selaras Jiwa Kebumen telah melakukan pembangunan gedung panti sosial untuk menjadi tempat rehabilitasi orang dengan gangguan jiwa (ODGJ). Gedung rehabilitasi Selaras Jiwa yang tengah dibangun sekitar 80 persen itu beralamat di Desa Kedunggong, Kecamatan Sadang, Kabupaten Kebumen.


 
Yayasan Selaras Jiwa merupakan wadah bagi relawan peduli kesehatan jiwa untuk berdonasi tenaga, pikiran, dan secara sukarela bersedia memberikan kontribusinya untuk keberlangsungan Komunitas Selaras Jiwa.

 

Salah satu kegiatan sosial Komunitas Selaras Jiwa adalah distribusi donasi berupa nasi bungkus, baju pantas pakai, obat-obatan, sarana kebersihan yang dihimpun dari donatur dan relawan Selaras Jiwa untuk ODGJ di Kabupaten Kebumen. Kegiatan tersebut dilaksanakan secara rutin pada hari Jumat dengan sasaran shelter-shelter ODGJ yang ada di wilayah Kabupaten Kebumen.

 

Selain itu, Selaras Jiwa juga mempunyai program edukasi kesehatan jiwa dengan sasaran masyarakat umum, caregiver ODGJ, dan relawan. Yang terbaru adalah pembangunan pondok rehabilitasi di Desa Kedunggong, Sadang yang dikelola oleh salah satu relawan Selaras Jiwa.

 

Nanang Wahidin Yusuf selaku pengurus Yayasan Selaras Jiwa menuturkan bahwa ide pembangunan pondok rehabilitasi karena banyaknya ODGJ terlantar dan panti yang sudah ada tidak mampu menampungnya lagi.

 

“Awalnya memang ada ide itu dari Pak Slamet selaku relawan Selaras Jiwa yang kebetulan di rumahnya juga merawat enam ODGJ. Selain itu banyaknya ODGJ membuat panti yang sudah ada tidak mampu untuk menampung, sehingga terbangunlah Pondok Rehab Selaras Jiwa dari hasil donasi yang terkumpul,” ujar Nanang pada 11 November 2023 lalu.

BERITA LAINNYA


Kisah Ipda Lanjar Jadi Tukang Urut di Kebumen

#Kesehatan

KEBUMEN ON NEWS - Seorang abdi negara di Kebumen dikenal karena kemampuannya di bidang patah...


Eksistensi Pengrajin Cobek Di Kebumen

#UMKM

KEBUMEN ON NEWS - Di era modern seperti sekarang ini masyarakat sudah mulai beralih ke blender atau ...


Wisata Alun-Alun Pancasila Kebumen

#Khas Kebumen

KEBUMEN ON NEWS - Wajah baru Alun-alun Kebumen kini menjadi pusat perhatian masyarakat. Dengan...


Nasi Penggel Kebumen, Saksi Perjuangan Perlawan terhadap Belanda

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Nasi Penggel, makanan tradisional khas Kebumen, bukan hanya menyajikan cita rasa...


UMKM Produksi Peci dan Jas Hujan Desa Karangsari

#UMKM

KEBUMEN ON NEWS - Kemajuan desa dapat diukur dari segi tingkat perkemabangan ekonomi warga di desa ...


Wahana Wisata Baru Jetski Menganti

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Kini wahana wisata baru Jetski hadir di Menganti Kebumen. SM Jetski merupakan...


Destinasi Baru Wisata Kolam Renang Watugede Sruweng

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Bagi Anda warga Kebumen dan sekitarnya yang ingin mengisi akhir pekan, bisa...


Anda ingin menjadi contributor
di Kebumen On News ?

Daftar On News