Pasca Panen Raya, Masyarakat Desa Poncowarno Arisan Panen Padi
Fauziah Tri Hastuti
Dibaca 88x
2022-08-08 15:14:19

KEBUMEN ON NEWS - Bertempat di rumah Suripah (55) warga Desa Poncowarno, pada Minggu (7/8/2022), telah di laksanakan kegiatan yang menjadi agenda rutinan masyarakat setempat. Kegiatan itu merupakan salah satu bagian kebiasaan masyarakat pasca panen raya tiba. Yakni arisan panen padi. ''Kegiatan arisan padi sudah rutin dilaksanakan dan bahkan sudah dilaksanakan lintas generasi," tutur Suroto selaku koordinator kegiatan arisan. Arisan Padi Desa Poncowano hampir semua di wilayah pendukuhan menyelenggarakan, salah satunya di Dukuh Tlimbeng, RT 01 RW 01 Desa Poncowano. Di RT 01 RW 01 terdapat dua kelompok. "Satu kelompok di bagian selatan, sedangkan ke dua di sebelah utara," imbuh Suroto. Masyakarat mengabadikan momen panen dengan membentuk kelompok-kelompok untuk melakukan arisan padi. Kelompok arisan terdiri sekitar 13-15 anggota, khusus di kelompok utara sejumlah 13 orang, dengan tiap anggota menyetor padi seberat 1 kwintal. Kegiatan arisan padi ini memiliki tujuan yang bermacam-macam, ada yang rencana untuk renovasi rumah, untuk hajat tertentu, dan tabungan. Salah satunya, seperti yang disampaikan Suripah bahwa ikut arisan padi untuk menabung. Padi yang dijadikan arisan itu pun tidak sembarang, harus yang sudah kering dan telah di-kithir (di-saring/di-ayak dengan bantuan angin alami). Proses pembersihan teknik kithir memakan waktu tidak sedikit, tergantung jumlah besaran hasil panen. Tiap anggota membawa padi dengan perkiraan berat menggunakan karung atau bagor. Dengan membawa padi bersih sekitar 3 karung sudah lebih dari cukup, bahkan terdapat sisa kembali setelah ditimbang. "Satu karung ini kira-kira 40 sampai 45 kg mentok lah, kalau padinya sudah kering dan di kithir," ucap Mulyadi sambil tangannya mengarahkan ke karung padi. Selesai penimbangan padi kemudian dilanjutkan dengan menikmati hidangan yang disediakan tuan rumah sambil menanti kocokan yang keluar untuk agenda pasca panen berikutnya. Begitulah euforia masyarakat mengisi kegiatan pasca panen raya. (Zh/gp) "Demikian seperti dilaporkan oleh Fauziah Tri Hastuti dari Desa Blater Kecamatan Poncowarno Kabupaten Kebumen kepada Tim Liputan Kebumen On News."
TERPOPULER
KONTRIBUTOR TERAKTIF
1 | Reni Arum | (443post) | |
2 | Setiyo nugroho | (189post) | |
3 | Hari Satria Wibowo | (181post) | |
4 | Siska Ayu | (165post) | |
5 | ![]() |
Aji | (115post) |
BERITA LAINNYA

Donor Darah di Masjid Jami' Baiturrahman Kaleng, Puring saat ramadhan
#Khas Kebumen
KEBUMEN ON NEWS - Kegiatan donor darah yang diadakan di Masjid Jami' Baiturrahman Kaleng, Puring, pada Selasa (4/3) berlangsung sukses. Acara yang digelar pada pukul 17.00 hingga 21.00 WIB ini berhasil mengumpulkan 12 kantong darah dari para pendonor. Pelaksanaan donor darah kali ini...

Galeri Geopark Kebumen Tetap Buka Selama Ramadhan, Gratis untuk Umum
#Pariwisata
KEBUMEN ON NEWS - 3 Maret 2025 Bagi masyarakat yang ingin berwisata edukasi selama bulan Ramadhan, Galeri Geopark Kebumen tetap beroperasi dan dapat dikunjungi secara gratis. Terletak di lingkungan Perpustakaan Daerah (Perpusda) Kebumen, galeri ini menyajikan berbagai...

Warga Desa Banjararjo Gelar Tradisi Sa'banan Menjelang Ramadan
#Khas Kebumen
KEBUMEN ON NEWS - Warga Desa Banjararjo kembali menggelar tradisi tahunan Sa'banan sebagai bentuk rasa syukur menjelang bulan suci Ramadan. Kegiatan ini berlangsung pada 25 Februari 2025 dengan berbagai prosesi adat, termasuk pemotongan kambing dan pembuatan tumpeng untuk kenduri. Seluruh warga ...

Warga Rowosari Sambut Baik Kedatangan BPBD Kebumen
#Lingkungan Hidup
KEBUMEN ON NEWS - Warga Desa Rowosari, Kecamatan Bonorowo, menyambut baik kedatangan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kebumen yang memberikan sosialisasi terkait penanganan eceng gondok di aliran drainase Kalirowo. Selama beberapa bulan terakhir, eceng gondok...

Pawai ta’aruf menyambut bulan ramadhan 1446 H
#Khas Kebumen
KEBUMEN ON NEWS - Pawai ta’aruf dalam rangka menyambut bulan ramadhan 1446H yang digelar masjid nurul falaah desa kedungpuji kecamatan gombong berlangsung meriah, kamis 27 februari 2025. Tak kurang dari 800 warga ikuti pawai yang mengambil start finish halaman masjid nurul falaah...

Gets Fun Swimming Competition II Tahun 2025
#Khas Kebumen
KEBUMEN ON NEWS - Memeriahkan hut ke 6 klub renang "Gets Swimming" menggelar Gets Fun Swimming Competition II Tahun 2025 "Friendship To Victory", di Kolam Renamg GOSI Kebumen, Kamis 27 Februari 2025. Kompetisi diikuti 16 klub renang baik yang berasal dari kebumen dan purworejo dengan ...

Lomba Kreativitas dan Inovasi Masyarakat ( krenova ) tahun 2025
#Khas Kebumen
KEBUMEN ON NEWS - Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah ( Bappeda ) kabupaten Kebumen akan menyelenggarakan lomba Kreativitas dan Inovasi Masyarakat ( krenova ) tahun 2025. Sebagai tahap awal dilaksanakan Sosialisasi tahapan lomba, sosialisasi tahapan lomba dilaksanakan di pendopo...