Selamat datang di website Kebumen On News - Berita Terupdate Dari Warga Desa di Kabupaten Kebumen -|-

Mahasiswa KKN UNSOED Gelar Perpisahan Bersama Warga dan Perangkat Desa

Setiyo Budi Eriyanto

Dibaca 255x

2019-08-21 08:56:51

#

KEBUMEN ON NEWS - Ada pertemuan ada perpisahan, inilah yang terjadi saat perpisahan Mahasiswa/i Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Jendral Soedirman Purwokerto, di Desa Wonoyoso Kecamatan Kuwarasan, Rabu (21/8/2019).

Sebanyak 11 Mahasiswa dari berbagai jurusan, kurang lebih tiga puluh hari telah melaksanakan Penelitian dan Pengabdian Mahasiswa (PPM). Tentunya sudah banyak interaksi antara mereka dan masyarakat, suka dan duka telah dilalui, berbagai program telah dilaksanakan, tak terasa waktu KKN telah berakhir hingga saatnya kembali ke kampus tercinta yang artinya harus berpisah dengan masyarakat yang sudah menjadi keluarga baru bagi mereka selama ini. 

walaupun mereka suatu saat akan kembali, Kenangan indah telah terukir di hati masyarakat dan mahasiswa khususnya anak-anak yang selama ini menjadi teman tertawa pada saat diajarkan berbagai ilmu tambahan. 

Dirinya menilai mahasiswa KKN yang berposko di Dukuh Emprak Desa Wonoyoso telah banyak memberikan program serta usulan–usulan cemerlang, sehingga ide ide pemikiran tersebut dapat memberikan income yang baik untuk kemajuan kampung.

Ketua Koordinator kelompok KKN Universitas Jendral Soedirman Purwokerto, Alfino Mahasiswa Jurusan Kesehatan, dalam kata sambutannya meminta maaf kepada warga Desa Wonoyoso, jika selama mereka KKN ada sikap dan kelakuan yang kurang berkenan. 

“Kami merasa sedih harus berpisah karena telah mendapatkan keluarga baru disini, tetapi kami harus kembali ke kampus untuk melanjutkan pendidikan yang belum selesai. Oleh karena itu, kami mengucapkan terima kasih atas kebaikan dan bimbingan selama ini, semoga menjadi ilmu tambahan bagi kami. “ ucap Alfino, membuat suasana haru.

“Selama satu bulan kami di sini, kami merasakan sambutan yang baik serta dimudahkan dalam mengadakan kegiatan disaat kami berbaur dengan masyarakat bekerjasama, saling membagi ilmu dan bertukar program,” katanya 

Sementara itu, Kepala Desa Wonoyoso, Imam Maskuri mengatakan, pihaknya menganggap para mahasiswa yang melaksanakan KKN di desanya bagian dari anak-anak sendiri, dan berterima kasih telah membimbing dan mengajarkan warganya, mencari bakat anak dan lainnya. 

“Saya mewakili masyarakat mengucapkan selamat jalan, kami haya bisa berdo'a dan berpesan jadilah generasi penerus, agar berguna bagi bangsa dan negara serta tetap menjaga Almamater kalian kemanapun dan dimanapun bertugas,“ pesan Imam Maskuri.
"Demikian seperti dilaporkan oleh Setiyo Budi Eriyanto dari Desa Wonoyoso Kecamatan Kuwarasan Kabupaten Kebumen kepada Tim Liputan Kebumen On News."

BERITA LAINNYA


Donor Darah di Masjid Jami' Baiturrahman Kaleng, Puring saat ramadhan

#Khas Kebumen

KEBUMEN ON NEWS - Kegiatan donor darah yang diadakan di Masjid Jami' Baiturrahman Kaleng, Puring, pada Selasa (4/3) berlangsung sukses. Acara yang digelar pada pukul 17.00 hingga 21.00 WIB ini berhasil mengumpulkan 12 kantong darah dari para pendonor. Pelaksanaan donor darah kali ini...


Galeri Geopark Kebumen Tetap Buka Selama Ramadhan, Gratis untuk Umum

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - 3 Maret 2025 Bagi masyarakat yang ingin berwisata edukasi selama bulan Ramadhan, Galeri Geopark Kebumen tetap beroperasi dan dapat dikunjungi secara gratis. Terletak di lingkungan Perpustakaan Daerah (Perpusda) Kebumen, galeri ini menyajikan berbagai...


Warga Desa Banjararjo Gelar Tradisi Sa'banan Menjelang Ramadan

#Khas Kebumen

KEBUMEN ON NEWS - Warga Desa Banjararjo kembali menggelar tradisi tahunan Sa'banan sebagai bentuk rasa syukur menjelang bulan suci Ramadan. Kegiatan ini berlangsung pada 25 Februari 2025 dengan berbagai prosesi adat, termasuk pemotongan kambing dan pembuatan tumpeng untuk kenduri. Seluruh warga ...


Warga Rowosari Sambut Baik Kedatangan BPBD Kebumen

#Lingkungan Hidup

KEBUMEN ON NEWS -  Warga Desa Rowosari, Kecamatan Bonorowo, menyambut baik kedatangan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kebumen yang memberikan sosialisasi terkait penanganan eceng gondok di aliran drainase Kalirowo. Selama beberapa bulan terakhir, eceng gondok...


Pawai ta’aruf menyambut bulan ramadhan 1446 H

#Khas Kebumen

KEBUMEN ON NEWS -  Pawai ta’aruf dalam rangka menyambut bulan ramadhan 1446H yang digelar masjid nurul falaah desa kedungpuji kecamatan gombong berlangsung meriah, kamis 27 februari 2025. Tak kurang dari 800 warga ikuti pawai yang mengambil start finish halaman masjid nurul falaah...


Gets Fun Swimming Competition II Tahun 2025

#Khas Kebumen

KEBUMEN ON NEWS - Memeriahkan hut ke 6 klub renang "Gets Swimming" menggelar Gets Fun Swimming Competition II Tahun 2025 "Friendship To Victory", di Kolam Renamg GOSI Kebumen, Kamis 27 Februari 2025. Kompetisi diikuti 16 klub renang baik yang berasal dari kebumen dan purworejo dengan ...


Lomba Kreativitas dan Inovasi Masyarakat ( krenova ) tahun 2025

#Khas Kebumen

KEBUMEN ON NEWS -  Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah ( Bappeda ) kabupaten Kebumen akan menyelenggarakan lomba Kreativitas dan Inovasi Masyarakat ( krenova ) tahun 2025. Sebagai tahap awal dilaksanakan Sosialisasi tahapan lomba, sosialisasi tahapan lomba dilaksanakan di pendopo...


Anda ingin menjadi contributor
di Kebumen On News ?

Daftar On News