Mts Negeri 1 Kebumen Luncurkan Program Metavers
Lukman Nurhakim
Dibaca 84x
2022-12-13 09:25:29

KEBUMEN ON NEWS - Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 (MTs N) Kebumen melakukan inovasi di dunia pendidikan dengan memanfaatkan teknologi informasi informasi terbaru Metavers dalam pembelajaran.
Dalam teknologi itu nantinya para siswa dapat menggali ilmu pengetahuan dan praktek secara langsung di dalam satu wadah. Dengan begitu, pembelajaran akan semakin efektif dan diharapkan cepat memberi pemahaman ilmu pengetahuan kepada para siswa.
Teknologi ini baru pertama dan satu-satunya diterapkan di lingkungan Madrasah di Kebumen dan Jawa Tengah. Di mana ke depan sekolah akan menjadi rujukan pembelajaran menggunakan teknologi bagi sekolah lainnya.
Peluncuran Madrasah Metavers ditandai dengan penekanan tombol oleh Staf Khusus Kementerian Agama RI Wibowo Prasetyo bersama dengan Kepala Kantor Kemenag Kebumen Ibnu Asaddudin, dan juga pejabat terkait lainnya, pada Jumat, (9/12/2022).
Kepala Sekolah MTs N 1 Kebumen Fitriana Aenun menyampaikan terima kasih atas dukungan dari semua pihak atas tercapainya Madrasah Metavers di MTs N 1 Kebumen. Dimana teknologi Metavers ini adalah teknologi terbaru dalam dunia digital yang dimanfaatkan untuk pembelajaran.
Menurutnya dalam pengembangan teknologi ini didukung oleh team IT, yang terdiri dari siswa, guru, dan juga karyawan. Di mana, saat ini yang telah dibuat adalah Meta Library dan Meta Laboratory.
Sedangkan ke depan direncanakan akan dikembangkan Meta Office untuk melengkapi pengelolaan Madrasah yang ada di MTs N 1 Kebumen ini. Di dunia Metavers, para siswa akan menjadi avatar, dan bisa menyimulasikan berbagai macam pembelajaran.
"Di sini, siswa nanti akan diberikan fasilitas kemudahan belajar dan sebagai contoh siswa akan praktek bedah manusia maka tidak perlu kemudian kita pakai mayat, namun cukup dengan Metavers, kemudian kita bisa membedah manusia di dunia Metavers itu," jelasnya.
Wibowo Prasetyo selaku Staf Khusus Kementerian Agama RI menuturkan sangat mengapresiasi inovasi terbaik yang dilakukan MTs N 1 Kebumen di bawah naungan Kantor Kementerian Agama Kebumen. Di mana hendaknya, inovasi ini bisa menjadi percontohan bagi Madrasah lainnya sehingga para siswa akan lebih siap menghadapi era digital baru-baru ini.
Menurutnya, ini adalah langkah strategis dalam pencapaian teknologi di lingkungan Madrasah. Kementerian Agama RI tentunya sangat mendukung setiap inovasi yang dilakukan oleh Madrasah dilingkungan Kementerian Agama.
"Kita siap dalam menghadapi era digital karena mau tidak mau kita harus menerima teknologi informasi yang serba digital dan kita harus menjadi bagian jangan sampai kita tidak siap dan kita menjadi bagian yang tertinggal dan ini tidak boleh, dan Kementerian Agama sangat mendukung sekali setiap langkah inovasi yang dilakukan oleh Madrasah-Madrasah di lingkungan Kementerian Agama RI," ucapnya. (LN/gp)
TERPOPULER
KONTRIBUTOR TERAKTIF
1 | Reni Arum | (443post) | |
2 | Setiyo nugroho | (189post) | |
3 | Hari Satria Wibowo | (181post) | |
4 | Siska Ayu | (165post) | |
5 | ![]() |
Aji | (115post) |
BERITA LAINNYA

Donor Darah di Masjid Jami' Baiturrahman Kaleng, Puring saat ramadhan
#Khas Kebumen
KEBUMEN ON NEWS - Kegiatan donor darah yang diadakan di Masjid Jami' Baiturrahman Kaleng, Puring, pada Selasa (4/3) berlangsung sukses. Acara yang digelar pada pukul 17.00 hingga 21.00 WIB ini berhasil mengumpulkan 12 kantong darah dari para pendonor. Pelaksanaan donor darah kali ini...

Galeri Geopark Kebumen Tetap Buka Selama Ramadhan, Gratis untuk Umum
#Pariwisata
KEBUMEN ON NEWS - 3 Maret 2025 Bagi masyarakat yang ingin berwisata edukasi selama bulan Ramadhan, Galeri Geopark Kebumen tetap beroperasi dan dapat dikunjungi secara gratis. Terletak di lingkungan Perpustakaan Daerah (Perpusda) Kebumen, galeri ini menyajikan berbagai...

Warga Desa Banjararjo Gelar Tradisi Sa'banan Menjelang Ramadan
#Khas Kebumen
KEBUMEN ON NEWS - Warga Desa Banjararjo kembali menggelar tradisi tahunan Sa'banan sebagai bentuk rasa syukur menjelang bulan suci Ramadan. Kegiatan ini berlangsung pada 25 Februari 2025 dengan berbagai prosesi adat, termasuk pemotongan kambing dan pembuatan tumpeng untuk kenduri. Seluruh warga ...

Warga Rowosari Sambut Baik Kedatangan BPBD Kebumen
#Lingkungan Hidup
KEBUMEN ON NEWS - Warga Desa Rowosari, Kecamatan Bonorowo, menyambut baik kedatangan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kebumen yang memberikan sosialisasi terkait penanganan eceng gondok di aliran drainase Kalirowo. Selama beberapa bulan terakhir, eceng gondok...

Pawai ta’aruf menyambut bulan ramadhan 1446 H
#Khas Kebumen
KEBUMEN ON NEWS - Pawai ta’aruf dalam rangka menyambut bulan ramadhan 1446H yang digelar masjid nurul falaah desa kedungpuji kecamatan gombong berlangsung meriah, kamis 27 februari 2025. Tak kurang dari 800 warga ikuti pawai yang mengambil start finish halaman masjid nurul falaah...

Gets Fun Swimming Competition II Tahun 2025
#Khas Kebumen
KEBUMEN ON NEWS - Memeriahkan hut ke 6 klub renang "Gets Swimming" menggelar Gets Fun Swimming Competition II Tahun 2025 "Friendship To Victory", di Kolam Renamg GOSI Kebumen, Kamis 27 Februari 2025. Kompetisi diikuti 16 klub renang baik yang berasal dari kebumen dan purworejo dengan ...

Lomba Kreativitas dan Inovasi Masyarakat ( krenova ) tahun 2025
#Khas Kebumen
KEBUMEN ON NEWS - Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah ( Bappeda ) kabupaten Kebumen akan menyelenggarakan lomba Kreativitas dan Inovasi Masyarakat ( krenova ) tahun 2025. Sebagai tahap awal dilaksanakan Sosialisasi tahapan lomba, sosialisasi tahapan lomba dilaksanakan di pendopo...