Selamat datang di website Kebumen On News - Berita Terupdate Dari Warga Desa di Kabupaten Kebumen -|-

PAC IPNU IPPNU Adimulyo Adakan Sosialisasi Pembuatan SP Ranting

Muhammad Sultoni Faiz

Dibaca 68x

2023-06-19 15:22:30

#

KEBUMEN ON NEWS - Sabtu, (10/6/2023) Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Adimulyo mengadakan kegiatan Sosialisasi Pembuatan Surat Pengesahan (SP) Ranting di Aula Balai Desa Wajasari. Kegiatan ini dalam rangka memperkuat organisasi di tingkat ranting, dan juga bertujuan untuk meningkatkan kualitas, serta memperluas jaringan organisasi di tingkat kecamatan. Tak hanya itu, kegiatan ini juga sekaligus memberikan pemahaman komprehensif kepada para peserta sosialisasi mengenai proses pembuatan SP Ranting dan pentingnya dokumen tersebut dalam menjalankan kegiatan organisasi.


Kegiatan tersebut dihadiri oleh para Ketua dan Sekretaris Ranting se-Kecamatan Adimulyo yang memiliki peran penting dalam membantu mengelola dan memperkuat struktur organisasi IPNU  dan IPPNU di tingkat ranting. 


Ketua PAC IPNU Adimulyo, Muhammad Sultoni Faiz menyatakan, sosialisasi ini sangat penting untuk memastikan ranting-ranting di kecamatan memiliki dasar hukum yang kuat.


"Selain memiliki dasar hukum yang kuat, dengan adanya SP Ranting, IPNU dan IPPNU Ranting dapat menjalankan kegiatan organisasi dengan efektif dan dapat lebih fokus dalam mengembangkan program, serta proyek yang bermanfaat bagi anggota IPNU IPPNU di tingkat ranting," jelasnya.


Tak hanya itu, Muhammad Sultoni Faiz pun berharap, kegiatan ini akan menjadikan adanya peningkatan keterlibatan dan kualitas organisasi IPNU IPPNU di tingkat ranting.


"Harapannya juga bisa memberikan kontribusi yang lebih besar bagi masyarakat dan kegiatan keagamaan di daerah Adimulyo," tutupnya.


Acara sosialisasi pembuatan SP Ranting berlangsung dengan sukses. Para peserta diberikan panduan dan bahan referensi yang berguna untuk melanjutkan proses pembuatan SP Ranting di masing-masing ranting. (MSF/gp)



BERITA LAINNYA


Kisah Ipda Lanjar Jadi Tukang Urut di Kebumen

#Kesehatan

KEBUMEN ON NEWS - Seorang abdi negara di Kebumen dikenal karena kemampuannya di bidang patah...


Eksistensi Pengrajin Cobek Di Kebumen

#UMKM

KEBUMEN ON NEWS - Di era modern seperti sekarang ini masyarakat sudah mulai beralih ke blender atau ...


Wisata Alun-Alun Pancasila Kebumen

#Khas Kebumen

KEBUMEN ON NEWS - Wajah baru Alun-alun Kebumen kini menjadi pusat perhatian masyarakat. Dengan...


Nasi Penggel Kebumen, Saksi Perjuangan Perlawan terhadap Belanda

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Nasi Penggel, makanan tradisional khas Kebumen, bukan hanya menyajikan cita rasa...


UMKM Produksi Peci dan Jas Hujan Desa Karangsari

#UMKM

KEBUMEN ON NEWS - Kemajuan desa dapat diukur dari segi tingkat perkemabangan ekonomi warga di desa ...


Wahana Wisata Baru Jetski Menganti

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Kini wahana wisata baru Jetski hadir di Menganti Kebumen. SM Jetski merupakan...


Destinasi Baru Wisata Kolam Renang Watugede Sruweng

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Bagi Anda warga Kebumen dan sekitarnya yang ingin mengisi akhir pekan, bisa...


Anda ingin menjadi contributor
di Kebumen On News ?

Daftar On News