Selamat datang di website Kebumen On News - Berita Terupdate Dari Warga Desa di Kabupaten Kebumen -|-

PEMUDA DESA ARJOWINANGUN PURING SAMBUT DATANGNYA BULAN MULIA

Arif Hidayat

Dibaca 233x

2018-11-29 12:36:50

#

KEBUMEN ON NEWS - Para Pemuda Masjid dan anggota grup hadroh Tunggak Djati mengadakan Pembacaan Maulid Al Berjanji di Masjid Jami' At Taqwa Desa Arjowinangun Dalam rangka menyambut datangnya bulan maulud (rabi'ul awal) bulan lahirnya manusia yang paling mulia yaitu baginda Nabi Muhammad Saw. pembacaan maulid alberjanji sebenarnya sudah dilakukan setiap seminggu sekali oleh para pemuda di Masjid ini. Namun pada hari  Sabtu, 27-11-2018 ini ada yang beda dari biasanya yaitu kehadiran anggota grup hadroh Tunggak Djati yang turut serta memmbacakan maulid Al berjanji dengan diiringi Musik Hadroh yang menambah semangat para hadirin dalam melantukan solawat.Pada kesempatan kali ini, adalah Syukron Kasir yang  menjadi imamnya, sementara yang lain mengikuti.

Maulid al Berjanji sendiri tidak lain adalah suatu kitab yang berisi tentang perjalan/ kisah Hidup Nabi muhammad saw, sejak lahir sampai beliau meninggal dunia dan solawat-solawat kepada Nabi Muhammad Saw. pembacaan Maulid ini bertujuan untuk menambah rasa mahabah/ rasa cinta umat islam terhadap Baginda Rasullalah.

Acara dimulai dari pukul 20.00 dan selesai pukul 22.00 kemudian dilanjukan dengan acara makan bersama.  2 helai daun pisang digelar, nasi dan lauk ditaburkan di atasnya, seluruh hadirin mengitari hidangan sambil berjongkok ria, makan-makanpun berlangsung dengan alangkah nikmatnya

"Demikian seperti dilaporkan oleh Arif Hidayat dari Desa Arjowinangun Kecamatan Puring Kabupaten Kebumen kepada Tim Liputan Kebumen On News."

BERITA LAINNYA


Kisah Ipda Lanjar Jadi Tukang Urut di Kebumen

#Kesehatan

KEBUMEN ON NEWS - Seorang abdi negara di Kebumen dikenal karena kemampuannya di bidang patah...


Eksistensi Pengrajin Cobek Di Kebumen

#UMKM

KEBUMEN ON NEWS - Di era modern seperti sekarang ini masyarakat sudah mulai beralih ke blender atau ...


Wisata Alun-Alun Pancasila Kebumen

#Khas Kebumen

KEBUMEN ON NEWS - Wajah baru Alun-alun Kebumen kini menjadi pusat perhatian masyarakat. Dengan...


Nasi Penggel Kebumen, Saksi Perjuangan Perlawan terhadap Belanda

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Nasi Penggel, makanan tradisional khas Kebumen, bukan hanya menyajikan cita rasa...


UMKM Produksi Peci dan Jas Hujan Desa Karangsari

#UMKM

KEBUMEN ON NEWS - Kemajuan desa dapat diukur dari segi tingkat perkemabangan ekonomi warga di desa ...


Wahana Wisata Baru Jetski Menganti

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Kini wahana wisata baru Jetski hadir di Menganti Kebumen. SM Jetski merupakan...


Destinasi Baru Wisata Kolam Renang Watugede Sruweng

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Bagi Anda warga Kebumen dan sekitarnya yang ingin mengisi akhir pekan, bisa...


Anda ingin menjadi contributor
di Kebumen On News ?

Daftar On News