Selamat datang di website Kebumen On News - Berita Terupdate Dari Warga Desa di Kabupaten Kebumen -|-

Peringati Hari Anak Nasional, Rumah Baca Pelita Hasanaa Desa Dorowati Adakan Parenting dan Pengenalan Single Rope Technique For Kids

Anugrah Linawati

Dibaca 70x

2023-07-31 15:56:40

#

KEBUMEN ON NEWS - Dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional, Rumah Baca Pelita Hasanaa Desa Dorowati, Kecamatan Klirong mengadakan parenting bagi para orang tua di desa setempat, dan sekaligus pengenalan tentang SRT (Single Rope Technique) untuk anak, pada Minggu (23/7/2023) pagi.

 

Acara tersebut diadakan di Rumah Baca Pelita Hasanaa, yang berlokasi di Dusun Entak RT 03 RW 02 Desa Dorowati, Kecamatan Klirong, dengan jumlah 130 peserta, dimana sejumlah 30 peserta ini ialah Ibu-Ibu dan sisanya anak-anak usia PAUD hingga kelas 6 SD.

 

Pada kegiatan tersebut Rumah Baca Pelita Hasanaa berkolaborasi dengan beberapa pihak di antaranya Komunitas Read Aload Kebumen, Filantropi Indonesia, Rumah Zakat, serta Tim MAPALA Universitas Putra Bangsa Kebumen. 

 

Rohmatun selaku mentor Rumah Baca Pelita Hasanaa sekaligus ketua pelaksana kegiatan menyampaikan bahwa tema acara kali ini adalah tentang pentingnya fisik anak yang sehat dan kuat. Ada dua kegiatan yang saling mendukung yaitu parenting untuk para orang tua dan pengenalan SRT untuk anak-anak.

 

"Jadi saat Ibu-Ibunya ikut parenting, anak-anaknya di luar nanti praktik SRT," kata Rohmatun.

 

Sementara itu, narasumber Maulina Nugraheni selaku Founder Sekolah Alam Neo Insani Kebumen menyampaikan tentang parenting dengan tema "Fisik Anak Kuat, Bekal Akademik Hebat".

 

"Melalui parenting ini diharapkan dapat mengedukasi Ibu-Ibu mengenai pentingnya optimalisasi fisik anak, utamanya dalam masa-masa pertumbuhan. Jika fisik anak sehat dan kuat maka anak-anak akan lebih mudah menjalankan aktivitas sehari-hari baik itu aktivitas ibadah maupun belaja," ucap Maulina.

 

Saat Ibu-Ibu sedang mengikuti parenting di dalam ruangan, anak-anak mendapatkan pengenalan Single Rope Technique for Kids di halaman, dengan narasumber dari Tim Mapala Universitas Putra Bangsa Kebumen.  Tujuan pengenalan SRT adalah untuk melatih kekuatan fisik anak.  Anak-anak dikenalkan bagaimana cara menuruni pohon dengan hanya menggunakan satu tali. Banyak anak yang berani untuk mencoba. Mereka sangat antusias mengikuti pelatihan tersebut. (ina/gp)

 

 

 

 

 

BERITA LAINNYA


Donor Darah di Masjid Jami' Baiturrahman Kaleng, Puring saat ramadhan

#Khas Kebumen

KEBUMEN ON NEWS - Kegiatan donor darah yang diadakan di Masjid Jami' Baiturrahman Kaleng, Puring, pada Selasa (4/3) berlangsung sukses. Acara yang digelar pada pukul 17.00 hingga 21.00 WIB ini berhasil mengumpulkan 12 kantong darah dari para pendonor. Pelaksanaan donor darah kali ini...


Galeri Geopark Kebumen Tetap Buka Selama Ramadhan, Gratis untuk Umum

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - 3 Maret 2025 Bagi masyarakat yang ingin berwisata edukasi selama bulan Ramadhan, Galeri Geopark Kebumen tetap beroperasi dan dapat dikunjungi secara gratis. Terletak di lingkungan Perpustakaan Daerah (Perpusda) Kebumen, galeri ini menyajikan berbagai...


Warga Desa Banjararjo Gelar Tradisi Sa'banan Menjelang Ramadan

#Khas Kebumen

KEBUMEN ON NEWS - Warga Desa Banjararjo kembali menggelar tradisi tahunan Sa'banan sebagai bentuk rasa syukur menjelang bulan suci Ramadan. Kegiatan ini berlangsung pada 25 Februari 2025 dengan berbagai prosesi adat, termasuk pemotongan kambing dan pembuatan tumpeng untuk kenduri. Seluruh warga ...


Warga Rowosari Sambut Baik Kedatangan BPBD Kebumen

#Lingkungan Hidup

KEBUMEN ON NEWS -  Warga Desa Rowosari, Kecamatan Bonorowo, menyambut baik kedatangan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kebumen yang memberikan sosialisasi terkait penanganan eceng gondok di aliran drainase Kalirowo. Selama beberapa bulan terakhir, eceng gondok...


Pawai ta’aruf menyambut bulan ramadhan 1446 H

#Khas Kebumen

KEBUMEN ON NEWS -  Pawai ta’aruf dalam rangka menyambut bulan ramadhan 1446H yang digelar masjid nurul falaah desa kedungpuji kecamatan gombong berlangsung meriah, kamis 27 februari 2025. Tak kurang dari 800 warga ikuti pawai yang mengambil start finish halaman masjid nurul falaah...


Gets Fun Swimming Competition II Tahun 2025

#Khas Kebumen

KEBUMEN ON NEWS - Memeriahkan hut ke 6 klub renang "Gets Swimming" menggelar Gets Fun Swimming Competition II Tahun 2025 "Friendship To Victory", di Kolam Renamg GOSI Kebumen, Kamis 27 Februari 2025. Kompetisi diikuti 16 klub renang baik yang berasal dari kebumen dan purworejo dengan ...


Lomba Kreativitas dan Inovasi Masyarakat ( krenova ) tahun 2025

#Khas Kebumen

KEBUMEN ON NEWS -  Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah ( Bappeda ) kabupaten Kebumen akan menyelenggarakan lomba Kreativitas dan Inovasi Masyarakat ( krenova ) tahun 2025. Sebagai tahap awal dilaksanakan Sosialisasi tahapan lomba, sosialisasi tahapan lomba dilaksanakan di pendopo...


Anda ingin menjadi contributor
di Kebumen On News ?

Daftar On News