Selamat datang di website Kebumen On News - Berita Terupdate Dari Warga Desa di Kabupaten Kebumen -|-

Peringati Hari Kesaktian Pancasila, Mahasiswa Baru IAINU Kebumen Gelar Aksi Masa

Siska Ayu

Dibaca 62x

2023-10-03 10:17:24

#

KEBUMEN ON NEWS - Mahasiswa IAINU Kebumen gelar aksi masa sebagai bentuk memperingati Hari Kesakitan Pancasila di Tugu Lawet Kebumen pada Minggu, (1/10/2023).

 

Aksi tersebut merupakan salah satu rangkaian dari kegiatan PBAK (Pengenalan Budaya Akademik Kampus) Tahun 2023 yang diikuti oleh semua peserta mahasiswa baru PBAK IAINU Kebumen Tahun 2023.

 

Gus Saefulloh sebagai Ketua Dema Institut IAINU Kebumen menuturkan bahwa gerakan aksi ini sebagai bentuk memperingati Hari Kesaktian Pancasila.

 

"Gerakan aksi ini sebagai bentuk memperingati Hari Kesaktian Pancasila, agar mahasiswa baru sadar bahwa Pancasila sebagai ideologi Negara harus dipertahankan," ujar Gus Saefulloh.

 

Gerakan aksi mahasiswa melibatkan Dema Institut IAINU Kebumen dan Organisasi Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII).

 

Gerakan aksi tersebut dibagi menjadi dua kegiatan, pertama adalah gerakan belanja di Pasar Temanggung, dan kemudian melakukan bakti sosial kepada masyarakat sekitar.

 

Kegiatan kedua adalah mahasiswa melakukan orasi dan membaca puisi disekitar Tugu Lawet Kebumen, sebagai bentuk pengenalan peran mahasiswa sebagai 'penyambung lidah rakyat'.

 

Eli Winarsih sebagai Ketua Panitia PBAK IAINU Kebumen menuturkan bahwa gerakan aksi tersebut sebagai media ekspresi bagi mahasiswa baru yang bertujuan untuk melatih mental dan mengubah cara pandang mahassiwa dalam peran barunya di masyarakat. (sis/gp)

 

 

 

BERITA LAINNYA


Kisah Ipda Lanjar Jadi Tukang Urut di Kebumen

#Kesehatan

KEBUMEN ON NEWS - Seorang abdi negara di Kebumen dikenal karena kemampuannya di bidang patah...


Eksistensi Pengrajin Cobek Di Kebumen

#UMKM

KEBUMEN ON NEWS - Di era modern seperti sekarang ini masyarakat sudah mulai beralih ke blender atau ...


Wisata Alun-Alun Pancasila Kebumen

#Khas Kebumen

KEBUMEN ON NEWS - Wajah baru Alun-alun Kebumen kini menjadi pusat perhatian masyarakat. Dengan...


Nasi Penggel Kebumen, Saksi Perjuangan Perlawan terhadap Belanda

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Nasi Penggel, makanan tradisional khas Kebumen, bukan hanya menyajikan cita rasa...


UMKM Produksi Peci dan Jas Hujan Desa Karangsari

#UMKM

KEBUMEN ON NEWS - Kemajuan desa dapat diukur dari segi tingkat perkemabangan ekonomi warga di desa ...


Wahana Wisata Baru Jetski Menganti

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Kini wahana wisata baru Jetski hadir di Menganti Kebumen. SM Jetski merupakan...


Destinasi Baru Wisata Kolam Renang Watugede Sruweng

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Bagi Anda warga Kebumen dan sekitarnya yang ingin mengisi akhir pekan, bisa...


Anda ingin menjadi contributor
di Kebumen On News ?

Daftar On News