Selamat datang di website Kebumen On News - Berita Terupdate Dari Warga Desa di Kabupaten Kebumen -|-

Sadar Pentingnya Jaga Kesehatan, Poskestren An Nahdliyah SMK Ma'arif 6 Ayah Agendakan Pemeriksaan Kesehatan Rutin

Dibaca 76x

2022-11-18 15:08:57

#

KEBUMEN ON NEWS - Kabupaten Kebumen merupakan salah satu kota yang memiliki banyak pondok pesantren. Sedikitnya ada 15 pondok pesantren di kota ini. Masing-masing tentu memiliki standart pendidikan tersendiri. Namun yang pasti, hampir semua pondok pesantren telah menerapkan tingkat kedisiplinan dan kebersihan para santrinya. Apalagi sepanjang situasi pandemi, standart kebersihan terus ditingkatkan dan menjadi prasyarat wajib.


Dinas Kesehatan melalui Puskesmas di berbagai wilayah juga rutin memberikan penyuluhan kesehatan, sekaligus pemeriksaan kesehatan bagi para santri. Seperti yang dilakukan, Jumat (18/11/2022) di Poskestren An Nahdliyah SMK Ma'arif 6 Ayah.


Penyuluhan dan pemeriksaan kesehatan di sini dilakukan setiap Kamis, minggu ketiga. Para siswa pun antusias saat melakukan pemeriksaan kesehatannya masing-masing.


"Kami senang si, jadi bisa mantau kesehatan kami gimana gitu, baik atau enggak," ujar Eka salah satu santri siswa.


Hal yang sama juga dikatakan sejumlah pengajar. Menurut mereka penting sekali untuk memastikan kondisi kesehatan para santri/pelajar.


"Biar aman, lebih tenang saja, jadi gak yang Kuatir atau curiga sendiri, saya atau siswa sakit atau tidak, gitu," ujar Amirudin salah satu pengajar.


Selain dipantau langsung kondisi kesehatannya, para pelajar juga tidak perlu mengeluarkan biaya, alias gratis dalam melakukan pemeriksaan kesehatan. (garnet) 

BERITA LAINNYA


Kisah Ipda Lanjar Jadi Tukang Urut di Kebumen

#Kesehatan

KEBUMEN ON NEWS - Seorang abdi negara di Kebumen dikenal karena kemampuannya di bidang patah...


Eksistensi Pengrajin Cobek Di Kebumen

#UMKM

KEBUMEN ON NEWS - Di era modern seperti sekarang ini masyarakat sudah mulai beralih ke blender atau ...


Wisata Alun-Alun Pancasila Kebumen

#Khas Kebumen

KEBUMEN ON NEWS - Wajah baru Alun-alun Kebumen kini menjadi pusat perhatian masyarakat. Dengan...


Nasi Penggel Kebumen, Saksi Perjuangan Perlawan terhadap Belanda

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Nasi Penggel, makanan tradisional khas Kebumen, bukan hanya menyajikan cita rasa...


UMKM Produksi Peci dan Jas Hujan Desa Karangsari

#UMKM

KEBUMEN ON NEWS - Kemajuan desa dapat diukur dari segi tingkat perkemabangan ekonomi warga di desa ...


Wahana Wisata Baru Jetski Menganti

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Kini wahana wisata baru Jetski hadir di Menganti Kebumen. SM Jetski merupakan...


Destinasi Baru Wisata Kolam Renang Watugede Sruweng

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Bagi Anda warga Kebumen dan sekitarnya yang ingin mengisi akhir pekan, bisa...


Anda ingin menjadi contributor
di Kebumen On News ?

Daftar On News