SDK Bersama CV Japro Medika Lakukan Seleksi Penerimaan Bantuan Kaki Palsu
Siska Ayu
Dibaca 54x
2023-01-05 10:07:22
KEBUMEN ON NEWS - Sahabat Disabilitas Kebumen (SDK) menggandeng CV Japro Medika untuk menggelar seleksi penerima kaki palsu. Seleksi dilakukan di Kopi Sadewo Kebumen. pada Minggu (1/1/2023).
Sebanyak 22 peserta yang merupakan penyandang disabilitas mengikuti rangkaian seleksi untuk mendapatkan bantuan kaki palsu.
Bantuan tersebut bersumber dari Presiden Republik Indonesia Joko Widodo yang telah melakukan audiensi dengan Teguh Kuatno Ketua SDK.
Bantuan tersebut nantinya akan diberikan dalam bentuk kaki palsu kepada sebanyak 22 penyandang disabilitas yang merupakan warga Kebumen dan luar Kebumen.
Tercatat 19 disabilitas Kebumen dan 3 (tiga) disabilitas dari luar Kebumen yang berhasil masuk tahap seleksi sehingga dinyatakan layak menerima bantuan.
Ketua Sahabat Disabilitas Kebumen Teguh Kuatno menuturkan bahwa seleksi ini dilakukan untuk mengukur sejauh mana sahabat disabilitas layak dan dapat menerima bantuan. Sebab untuk menggunakan kaki palsu ada beberapa tahapan yang tidak boleh dilewatkan.
“Mengapa dilakukan seleksi, karena kami mau bantuan ini tepat sasaran. Dalam arti untuk mereka yang siap menggunakan. Adapun beberapa yang tidak lolos seleksi dikarenakan kondisinya memang belum siap menggunakan kaki palsu sehingga dipending untuk menerimanya di tahap selanjutnya,” tutur Teguh. (SW/gp)
TERPOPULER
KONTRIBUTOR TERAKTIF
1 | nisa setyawati | (292post) | |
2 | Setiyo nugroho | (189post) | |
3 | Hari Satria Wibowo | (181post) | |
4 | Siska Ayu | (165post) | |
5 | Aji | (115post) |
BERITA LAINNYA
Kisah Ipda Lanjar Jadi Tukang Urut di Kebumen
#Kesehatan
KEBUMEN ON NEWS - Seorang abdi negara di Kebumen dikenal karena kemampuannya di bidang patah...
Eksistensi Pengrajin Cobek Di Kebumen
#UMKM
KEBUMEN ON NEWS - Di era modern seperti sekarang ini masyarakat sudah mulai beralih ke blender atau ...
Wisata Alun-Alun Pancasila Kebumen
#Khas Kebumen
KEBUMEN ON NEWS - Wajah baru Alun-alun Kebumen kini menjadi pusat perhatian masyarakat. Dengan...
Nasi Penggel Kebumen, Saksi Perjuangan Perlawan terhadap Belanda
#Pariwisata
KEBUMEN ON NEWS - Nasi Penggel, makanan tradisional khas Kebumen, bukan hanya menyajikan cita rasa...
UMKM Produksi Peci dan Jas Hujan Desa Karangsari
#UMKM
KEBUMEN ON NEWS - Kemajuan desa dapat diukur dari segi tingkat perkemabangan ekonomi warga di desa ...
Wahana Wisata Baru Jetski Menganti
#Pariwisata
KEBUMEN ON NEWS - Kini wahana wisata baru Jetski hadir di Menganti Kebumen. SM Jetski merupakan...
Destinasi Baru Wisata Kolam Renang Watugede Sruweng
#Pariwisata
KEBUMEN ON NEWS - Bagi Anda warga Kebumen dan sekitarnya yang ingin mengisi akhir pekan, bisa...