Selamat datang di website Kebumen On News - Berita Terupdate Dari Warga Desa di Kabupaten Kebumen -|-

Siswa-Siswi SDN Kedungweru Galakkan Gerakan Ayo Mengaji

Wahyu Mubarok

Dibaca 204x

2018-11-28 13:00:57



KEBUMEN ON NEWS - Mengaji merujuk pada aktivitas membaca Al Qur'an atau membahas kitab-kitab oleh penganut agama Islam. Aktivitas ini dalam agama Islam termasuk ibadah dan orang yang melakukannya akan mendapatkan ganjaran dari Allah SWT. Secara bahasa mengaji memiliki arti belajar atau mempelajari.

Oleh karena itu kita sebagai umat Islam sejak kecil sudah harus bisa mengaji. Seperti halnya yang dilakukan oleh siswa-siswi SD N Kedungweru Kecamatan Ayah Kabupaten Kebumen. Setiap pagi sebelum aktivititas belajar mengajar di mulai, para siswa-siswi mulai dari kelas 1 sampai kelas 6 diwajibkan untuk berangkat lebih awal sekitar jam setengah tujuh pagi. Kegiatan tersebut di mulai pada pukul 06.30–07.30 WIB.Dalam proses mengajinya, setiap masing-masing kelas di ampu oleh satu ustadz dan yang menariknya para ustadz atau ustadzah tersebut berasal dari warga Desa Kedungweru, bukan dari Guru yang mengajar di sekolah tersebut. Artinya potensi sumber daya manusia yang ada di Desa di maksimalkan. Adapun materi yang diajarkan ustadz/ustadzah kepada siswa-siswi di antaranya, hafalan surat pendek,  hafalan do’a harian, hafalan do’a dalam sholat dan lain sebagainya.

Kepala SD N Kedungweru, Tarwiyah,  S.Pd menuturkan, “kegiatan program Ayo Mengaji ini sebenarnya program yang di munculkan oleh pemerintah sejak dulu”.

Tujuan dari program Ayo Mengaji ini yaitu untuk pembentukan karakter akhlakul karimah dan karakter mandiri seperti yang tertulis dalam kurikulum 2013.

Alhamdulillah sekarang program ayo mengaji ini sudah dilakukan oleh SD N Kedungweru dan mudah-mudahan istiqomah dalam menjalankannya. Harapan kami nantinya, dengan adanya kegiatan ini siswa-siswi dapat memperoleh bekal atau dasar ilmu agama yang kuat supaya tidak terpengaruh dengan hal-hal yang negatif. Mudah-mudahan mereka menjadi anak-anak yang sholih dan sholihah, berbakti kepada orang tua, berguna bagi nusa dan bangsa”. Sambung wanita berusia 50 tahun tersebut.

"Demikian seperti dilaporkan oleh Wahyu Mubarok dari Desa Kedungweru Kecamatan Ayah Kabupaten Kebumen kepada Tim Liputan Kebumen On News."

BERITA LAINNYA


Grand Opening HUT SmansaKu

#Pendidikan

KEBUMEN ON NEWS - Peringatan HUT SMA Negeri 1 Kutowinangun ke-40 yang jatuh pada tanggal 20...


Lagu Jarum-Jarum Rayakan HUT SmansaKu

#Seni dan Budaya

KEBUMEN ON NEWS - Lagu Jarum-jarum cukup populer di kalangan penggemar musik Jawa. Lagu asli...


Seni Pencak Silat Merpati Putih

#Olahraga

KEBUMEN ON NEWS - Dalam rangka memeriahkan Grand Opening Peringatan HUT SMA Negeri 1 Kutowinangun,...


Seni Tari Ombyak Tri Mukti

#Seni dan Budaya

KEBUMEN ON NEWS - Sebuah tarian yang dianggap sakral di Jawa Timur, khususnya di Kabupaten...


UPZ Memberikan Bantuan Bagi Masjid Al Irsyad

#Khas Kebumen

KEBUMEN ON NEWS - Selain sebagai pusat ibadah, keberadaan masjid menjadi sarana kegiatan...


SmansaKu Luncurkan SipeningCT

#Pendidikan

KEBUMEN ON NEWS - Dalam era globalisasi dan kemajuan teknologi yang pesat, keterampilan memecahkan ...


Dianti Barokah, Juara 1 Nasional Pencak Silat

#Pendidikan

  KEBUMEN ON NEWS - Tiap siswa memiliki potensi yang berbeda, dan potensi tiap siswa...


Anda ingin menjadi contributor
di Kebumen On News ?

Daftar On News