Wujudkan Kekompakan Anggota, UKM Kewirausahaan Adakan Makrab
Afied Ilham Maulana
Dibaca 63x
2023-01-02 14:34:53
KEBUMEN ON NEWS - Guna mewujudkan kekompakan dan solidnya anggota, Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Kewirausahaan (KWU) Universitas Putra Bangsa mengadakan kegiatan Makrab (Malam Keakraban) di Aula Universitas Putra Bangsa, Jumat (30/12/2022).
Acara Makrab tersebut dihadiri seluruh anggota UKM Kewirausahaan sejumlah 60 peserta dan juga mengundang UKM Musik, serta anggota UKM kewirausahaan periode sebelumnya.
Fathan selaku ketua panitia acara Makrab menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh panitia dan peserta yang hadir dalam acara tersebut.
"Saya ucapkan terima kasih kepada para panitia yang sudah bekerjasama untuk terciptanya acara yang hebat ini, terima kasih teman-teman, dan untuk ke depannya saya harap bisa lebih berkembang lagi UKM Kewirausahaan Universitas Putra Bangsa," ucap Fathan.
Di kesempatan yang sama, Galih salah satu peserta acara Makrab menyampaikan kegiatan Makrab Kewirusahaan ini cukup seru.
"Kegiatan Makrab kali ini keren banget dan asik. Apalagi saat sesi game bersama sungguh asik sekali sehingga bisa terwujud keakraban sesama anggota. Dan pesan saya untuk kegiatan selanjutnya durasi waktu Makrab bisa sedikit lebih lama biar tambah asik," ucap Galih menambahkan. (afd/gp)
TERPOPULER
KONTRIBUTOR TERAKTIF
1 | nisa setyawati | (292post) | |
2 | Setiyo nugroho | (189post) | |
3 | Hari Satria Wibowo | (181post) | |
4 | Siska Ayu | (165post) | |
5 | Aji | (115post) |
BERITA LAINNYA
Kisah Ipda Lanjar Jadi Tukang Urut di Kebumen
#Kesehatan
KEBUMEN ON NEWS - Seorang abdi negara di Kebumen dikenal karena kemampuannya di bidang patah...
Eksistensi Pengrajin Cobek Di Kebumen
#UMKM
KEBUMEN ON NEWS - Di era modern seperti sekarang ini masyarakat sudah mulai beralih ke blender atau ...
Wisata Alun-Alun Pancasila Kebumen
#Khas Kebumen
KEBUMEN ON NEWS - Wajah baru Alun-alun Kebumen kini menjadi pusat perhatian masyarakat. Dengan...
Nasi Penggel Kebumen, Saksi Perjuangan Perlawan terhadap Belanda
#Pariwisata
KEBUMEN ON NEWS - Nasi Penggel, makanan tradisional khas Kebumen, bukan hanya menyajikan cita rasa...
UMKM Produksi Peci dan Jas Hujan Desa Karangsari
#UMKM
KEBUMEN ON NEWS - Kemajuan desa dapat diukur dari segi tingkat perkemabangan ekonomi warga di desa ...
Wahana Wisata Baru Jetski Menganti
#Pariwisata
KEBUMEN ON NEWS - Kini wahana wisata baru Jetski hadir di Menganti Kebumen. SM Jetski merupakan...
Destinasi Baru Wisata Kolam Renang Watugede Sruweng
#Pariwisata
KEBUMEN ON NEWS - Bagi Anda warga Kebumen dan sekitarnya yang ingin mengisi akhir pekan, bisa...