Selamat datang di website Kebumen On News - Berita Terupdate Dari Warga Desa di Kabupaten Kebumen -|-

Aliran Sungai Gombong Penuh Sampah, Desa Serut Bertindak

TATI SOLEH

Dibaca 688x

2018-11-28 11:50:31

#

KEBUMEN ON NEWS - Sampah memenuhi aliran Sungai Gombong yang melintasi Desa Serut Kecamatan Kuwarasan. Sebagian besar sampah berupa potongan bambu, ranting pohon, sampah plastik  dan sampah limbah rumah tangga. Sampah itu memenuhi hampir setiap tikungan sungai dan dibawah jembatan penuh dengan potongan bambu  dan sampah plastik.

    Seorang warga yang tinggal di dekat jembatan sungai tersebut, Achmad Suwandi , mengaku prihatin kondisi seperti ini di setiap musim hujan tiba. Ia melihat tumpukan sampah itu mulai banyak sejak seminggu belakangan ini. Fenomena setiap musim penghujan,” Paling banyak potongan bambu  dan limbah rumah tangga bahkan gedebog pisang,” kata Achmad Suwandi  Selasa (27/11/2018).

    Semua berawal ketika mulai memasuki  musim hujan. Seperti biasa, volume air Sungai Gombong meningkat pesat. Sungai ini memiliki hulu di pegunungan utara Gombong dan ke selatan melewati Desa Serut Kecamatan Kuwarasan Kabupaten Kebumen. Jika hujan deras debit air terus meningkat , alirannya membawa banyak material utamanya sampah . “Kebanyakan sampah seperti ini,” kata Achmad Suwandi.

    Warga seringkali membersihkan timbunan sampah di sungai itu dengan cara mengambil kayu yang melintang dibawah jembatan dan sampah botol platik bekas yang terapung ditumpukan sampah-sampah tersebut. Tetapi kegiatan tersebut tidak begitu membantu mengurangi tumpukan sampah yang tersangkut dibawah jembatan.

    Melihat hal tersebut Pemerintah Desa Serut mengupayakan pembersihan Sungai Gombong untuk mengantisipasi terjadinya banjir dengan cara bekerja sama dengan Badan Penanggulanga Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kebumen yang berencana akan melaksanakan pembersihan sungai Gombong tersebut besok pada hari Minggu, 2 Desember 2018.

    Acara tersebut rencananya akan dihadiri oleh Tim dari BPBD Kabumaten Kebumen sekitar 60 personil, dari Koramil Kuwarasan, Babinsa Desa Serut dan akan dibantu oleh warga Desa Serut secara Gotong Royong.

Dengan diadakannya pembersihan Sungai Gombong nantinya diharapkan sungai menjadi bersih dan aliran sungai menjadi lancar. 

"Demikian seperti dilaporkan oleh TATI SOLEH dari Desa Serut Kecamatan Kuwarasan Kabupaten Kebumen kepada Tim Liputan Kebumen On News."

BERITA LAINNYA


Lesehan Warung Bamboe Kebumen, Favorit Keluarga dengan Cita Rasa Nusantara

#Khas Kebumen

KEBUMEN - Lesehan Warung Bamboe Kebumen menjadi salah satu destinasi kuliner favorit masyarakat untuk menikmati waktu santap bersama keluarga. Mengusung konsep lesehan khas Jawa, tempat makan ini menawarkan suasana nyaman dan santai yang cocok untuk berbagai kalangan, mulai dari keluarga hingga...


Sambal Gami Resto Kebumen, Surganya Pecinta Pedas dengan Pilihan Sambal Khas Nusantara

#Khas Kebumen

KEBUMEN ON NEWS - Bagi pencinta cita rasa pedas, Sambal Gami Resto Kebumen menjadi salah satu destinasi kuliner yang layak dikunjungi. Tempat makan ini dikenal dengan aneka pilihan sambal khas yang disajikan bersama menu sederhana namun menggugah selera. Sambal Gami Resto beralamat di ...


Nasi Penggel Pak Melan: Sarapan Khas Kebumen dengan Sensasi Nasi Bulat Legendaris

#Khas Kebumen

KEBUMEN ON NEWS - Pejagoan, Kebumen – Pagi hari di Kabupaten Kebumen identik dengan hidangan lokal yang sederhana namun kaya cita rasa, salah satunya adalah Nasi Penggel. Di antara penjual nasi penggel yang ada, Nasi Penggel Pak Melan di Jl. KH Ahmad Dahlan, Depok, Pejagoan, Kebumen menjadi...


Angkringan Mukti Kebumen, Hadirkan Suasana Santai dan Kuliner Tradisional Favorit Masyarakat

#Khas Kebumen

Kebumen – Suasana makan tradisional yang sederhana dan penuh keakraban dapat dirasakan di Angkringan Mukti Kebumen. Tempat kuliner ini menjadi salah satu pilihan masyarakat untuk bersantai sambil menikmati hidangan khas angkringan yang dikenal ramah di kantong dan dekat dengan budaya...


Es Dewa Duren & Mie Yamin, Destinasi Kuliner Favorit Baru di Kebumen

#Khas Kebumen

KEBUMEN ON NEWS -  Dunia kuliner Kebumen terus berkembang dengan hadirnya berbagai tempat makan yang menawarkan cita rasa unik dan menggugah selera. Salah satunya adalah Es Dewa Duren & Mie Yamin, yang kini menjadi destinasi favorit masyarakat, khususnya bagi pecinta...


Sambel Juara, Spesialis Nasi Daun Jeruk yang Jadi Primadona Kuliner Malam di Kebumen

#Khas Kebumen

KEBUMEN ON NEWS - Pecinta kuliner malam di Kebumen kini memiliki pilihan favorit yang semakin populer, yakni Sambel Juara, spesialis nasi daun jeruk dengan cita rasa khas dan menu yang kian komplet. Tempat makan ini berhasil menjadi top of mind masyarakat saat mencari sajian pedas dan...


Bakmie di Kebumen Kota Curi Perhatian Pecinta Kuliner

#Khas Kebumen

KEBUMEN ON NEWS -  Kabar gembira bagi pecinta bakmie di Kebumen. Toko Bakmie Bersama, salah satu tempat makan favorit di Kebumen Kota, resmi menghadirkan menu baru yang langsung menarik perhatian penikmat kuliner. Beragam inovasi menu ditawarkan untuk memberikan pengalaman rasa yang...


Anda ingin menjadi contributor
di Kebumen On News ?

Daftar On News