KIM Pelita Sempor Adakan Penguatan Kelompok
Indra Sukmono
Dibaca 86x
2022-09-20 04:55:35
KEBUMEN ON NEWS - Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) Pelita Kecamatan Sempor, mengadakan kegiatan penguatan kelompok dengan mengusung tema "Mendorong Desa Pro Investasi".
Kegiatan itu dilaksanakan untuk meningkatkan pengetahuan anggota KIM tentang penanaman modal dan investasi yang berlangsung pada Selasa, (20/9/2022) di Pendopo Kecamatan Sempor yang dihadiri Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kebumen, Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kebumen, Sekcam Sempor, dan anggota KIM Pelita yang berjumlah 20 peserta.
Dalam sambutannya, Unik Ganiwati selaku Kabid IKP Diskominfo Kebumen mengatakan, jika desa ingin berkembang dan maju maka harus terbuka dengan adanya penanaman modal, dan investasi karena dengan begitu akan sangat membantu dalam pengembangan potensi yang ada di desa. Baik potensi wisata, pertanian, kesenian, dan lain-lain.
"Terus gali potensi apa yang ada di desa agar investor mudah untuk melakukan penanaman modal. Dengan begitu desa akan maju," ucapnya
Sementara, R Agung Pambudi selaku Kepala DPMPTSP Kebumen dalam paparannya menjelaskan, bahwa kegiatan Investasi (penanaman modal) di desa bisa terjadi karena desa kekurangan modal, sehingga membutuhkan investor yang membawa investasi berupa uang atau barang dengan syarat harus ada potensi yang bisa dikembangkan.
"Ketika desa kekurangan modal, investor bisa datang untuk melakukan penanaman modal, namun tentunya desa harus mampu untuk menggali potensi, dan desa juga harus bisa mengembangkan apa yang menjadi potensi di desanya," jelasnya. (IS/gp)
TERPOPULER
KONTRIBUTOR TERAKTIF
1 | nisa setyawati | (292post) | |
2 | Setiyo nugroho | (189post) | |
3 | Hari Satria Wibowo | (181post) | |
4 | Siska Ayu | (165post) | |
5 | Aji | (115post) |
BERITA LAINNYA
Kisah Ipda Lanjar Jadi Tukang Urut di Kebumen
#Kesehatan
KEBUMEN ON NEWS - Seorang abdi negara di Kebumen dikenal karena kemampuannya di bidang patah...
Eksistensi Pengrajin Cobek Di Kebumen
#UMKM
KEBUMEN ON NEWS - Di era modern seperti sekarang ini masyarakat sudah mulai beralih ke blender atau ...
Wisata Alun-Alun Pancasila Kebumen
#Khas Kebumen
KEBUMEN ON NEWS - Wajah baru Alun-alun Kebumen kini menjadi pusat perhatian masyarakat. Dengan...
Nasi Penggel Kebumen, Saksi Perjuangan Perlawan terhadap Belanda
#Pariwisata
KEBUMEN ON NEWS - Nasi Penggel, makanan tradisional khas Kebumen, bukan hanya menyajikan cita rasa...
UMKM Produksi Peci dan Jas Hujan Desa Karangsari
#UMKM
KEBUMEN ON NEWS - Kemajuan desa dapat diukur dari segi tingkat perkemabangan ekonomi warga di desa ...
Wahana Wisata Baru Jetski Menganti
#Pariwisata
KEBUMEN ON NEWS - Kini wahana wisata baru Jetski hadir di Menganti Kebumen. SM Jetski merupakan...
Destinasi Baru Wisata Kolam Renang Watugede Sruweng
#Pariwisata
KEBUMEN ON NEWS - Bagi Anda warga Kebumen dan sekitarnya yang ingin mengisi akhir pekan, bisa...