MTs Negeri 7 Kebumen Adakan Upacara Bendera Hari Pahlawan
KHAFIDUROHMAN
Dibaca 42x
2023-11-10 15:09:56

KEBUMEN ON NEWS - Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan yang ke-78 tahun 2023, Madrasah Tsanawiyah Negeri 7 Kebumen mengadakan upacara bendera. Upacara dilaksanakan di halaman madrasah, Jumat (10/11) dan diikuti oleh seluruh peserta didik kelas 7,8,9, serta seluruh guru dan karyawan. Bertindak sebagai pembina upacara, Moh. Nazarudin Chalim selaku Kepala MTs N 7 Kebumen.
Peringatan Hari Pahlawan tahun ini mengusung tema ”Semangat Pahlawan untuk Masa Depan Bangsa dalam Memerangi Kemiskinan dan Kebodohan”. Tema tersebut memiliki makna mengajak masyarakat Indonesia untuk merenungkan perjuangan para pahlawan, yang tidak hanya bercucuran keringat, darah, air mata agar bangsa Indonesia meraih kemerdekaan saja, tetapi mereka juga menginginkan agar NKRI semakin maju di bidang intelektual dan perekonomiannya.
Pada amanat Pembina Upacara, Kepala MTs Negeri 7 Kebumen, Moh. Nazarudin Chalim membacakan sambutan Menteri Sosial Republik Indonesia, Tri Rismaharini. Dalam sambutannya disampaikan bahwa tema peringatan Hari Pahlawan diangkat untuk menjawab ancaman penjajahan modern yang kian nyata karena kita memiliki sumber daya alam yang luar biasa, tanah yang subur, hasil laut melimpah.
“Inilah tantangan yang sesungguhnya bagi penerus bangsa untuk mengelola kekayaan alam dan juga potensi penduduk Indonesia kejayaan bangsa dan negara," ungkapnya.
Di akhir amanatnya, Menteri Sosial mengucapkan Selamat Hari Pahlawan tahun 2023.
“Mari kita panjatkan doa bagi para pahlawan yang telah gugur mendahului kita. Bersama kita bangun usaha dan ekonomi kerakyatan yang akan menjadikan Indonesia tumbuh menjadi negara yang semakin maju dan sejahtera, ” jelasnya kembali.
Setelah membacakan amanat Menteri Sosial, Kepala Madrasah mengajak seluruh peserta upacara untuk mengisi kemerdekaan yang sudah diraih dengan kegiatan-kegiatan yang bermanfaat untuk kemajuan bangsa dan negara.
Upacara Peringatan Hari Pahlawan diakhiri dengan penyerahan penghargaan kepada peserta didik yang berprestasi di ajang Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Tahun 2023.
TERPOPULER
KONTRIBUTOR TERAKTIF
1 | Reni Arum | (443post) | |
2 | Setiyo nugroho | (189post) | |
3 | Hari Satria Wibowo | (181post) | |
4 | Siska Ayu | (165post) | |
5 | ![]() |
Aji | (115post) |
BERITA LAINNYA

Donor Darah di Masjid Jami' Baiturrahman Kaleng, Puring saat ramadhan
#Khas Kebumen
KEBUMEN ON NEWS - Kegiatan donor darah yang diadakan di Masjid Jami' Baiturrahman Kaleng, Puring, pada Selasa (4/3) berlangsung sukses. Acara yang digelar pada pukul 17.00 hingga 21.00 WIB ini berhasil mengumpulkan 12 kantong darah dari para pendonor. Pelaksanaan donor darah kali ini...

Galeri Geopark Kebumen Tetap Buka Selama Ramadhan, Gratis untuk Umum
#Pariwisata
KEBUMEN ON NEWS - 3 Maret 2025 Bagi masyarakat yang ingin berwisata edukasi selama bulan Ramadhan, Galeri Geopark Kebumen tetap beroperasi dan dapat dikunjungi secara gratis. Terletak di lingkungan Perpustakaan Daerah (Perpusda) Kebumen, galeri ini menyajikan berbagai...

Warga Desa Banjararjo Gelar Tradisi Sa'banan Menjelang Ramadan
#Khas Kebumen
KEBUMEN ON NEWS - Warga Desa Banjararjo kembali menggelar tradisi tahunan Sa'banan sebagai bentuk rasa syukur menjelang bulan suci Ramadan. Kegiatan ini berlangsung pada 25 Februari 2025 dengan berbagai prosesi adat, termasuk pemotongan kambing dan pembuatan tumpeng untuk kenduri. Seluruh warga ...

Warga Rowosari Sambut Baik Kedatangan BPBD Kebumen
#Lingkungan Hidup
KEBUMEN ON NEWS - Warga Desa Rowosari, Kecamatan Bonorowo, menyambut baik kedatangan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kebumen yang memberikan sosialisasi terkait penanganan eceng gondok di aliran drainase Kalirowo. Selama beberapa bulan terakhir, eceng gondok...

Pawai ta’aruf menyambut bulan ramadhan 1446 H
#Khas Kebumen
KEBUMEN ON NEWS - Pawai ta’aruf dalam rangka menyambut bulan ramadhan 1446H yang digelar masjid nurul falaah desa kedungpuji kecamatan gombong berlangsung meriah, kamis 27 februari 2025. Tak kurang dari 800 warga ikuti pawai yang mengambil start finish halaman masjid nurul falaah...

Gets Fun Swimming Competition II Tahun 2025
#Khas Kebumen
KEBUMEN ON NEWS - Memeriahkan hut ke 6 klub renang "Gets Swimming" menggelar Gets Fun Swimming Competition II Tahun 2025 "Friendship To Victory", di Kolam Renamg GOSI Kebumen, Kamis 27 Februari 2025. Kompetisi diikuti 16 klub renang baik yang berasal dari kebumen dan purworejo dengan ...

Lomba Kreativitas dan Inovasi Masyarakat ( krenova ) tahun 2025
#Khas Kebumen
KEBUMEN ON NEWS - Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah ( Bappeda ) kabupaten Kebumen akan menyelenggarakan lomba Kreativitas dan Inovasi Masyarakat ( krenova ) tahun 2025. Sebagai tahap awal dilaksanakan Sosialisasi tahapan lomba, sosialisasi tahapan lomba dilaksanakan di pendopo...