Selamat datang di website Kebumen On News - Berita Terupdate Dari Warga Desa di Kabupaten Kebumen -|-

Warga Kecamatan Ayah Harapkan Tak Lagi Terkena Banjir

Dibaca 79x

2022-12-21 09:17:51

#

KEBUMEN ON NEWS - Banjir merupakan salah satu bencana yang kerap terjadi di wilayah Kabupaten Kebumen. Selain Deasa Ayah Kecamatan Ayah, beberapa desa/kecamatan yang menjadi langganan banjir diantaranya, Karanggayam, Penimbun, Clapar, Kalibening, Kajoran, Selogiri, dan Desa Glontor Kecamatan Karanggayam. 


Salah satu warga Kecamatan Ayah juga secara langsung mengungkapkan kekhawatirannya karena ia tak bisa meenjaga setiap saat keluarganya. Ia berharap banjir tak lagi melanda wilayahnya.


"Saya kan merantau, gak bisa jaga keluarga saya di kampung setiap saat, jadi saya harapannya semoga gak ada banjir lagi," ujar Anto.


Kekhawatiran Anto tentu menjadi kekhawatiran banyak orang lainnya. Namun pemkab dalam hal ini dinas terkait seperti Dinas PUPR, tak tinggal diam. Belum lama ini DPUPR bahkan melakukan Study Referensi Penanganan Banjir ke BBWSSO Yogyakarta. 


Bersama dengan DPRD Kebumen, yakni Komisi D serta perwakilan dari delapan desa, diharapkan permasalahan banjir di Kebumen dapat segera terpecahkan. 


"Studi referensi penanangan banjir in merupakan upaya untuk mengatasi banjir di Kebumen," ujar Kepala DPUPR Joni Hermawan.


Joni menjelaskan, dalam study referensi ini pihaknya melakukan pembahasan terkait penanganan sungai-sungai di Kabupaten Kebumen.


"Intinya kami lakukan upaya untuk pengendalian banjir," tegas Joni. (garnet) 

 

BERITA LAINNYA


Kisah Ipda Lanjar Jadi Tukang Urut di Kebumen

#Kesehatan

KEBUMEN ON NEWS - Seorang abdi negara di Kebumen dikenal karena kemampuannya di bidang patah...


Eksistensi Pengrajin Cobek Di Kebumen

#UMKM

KEBUMEN ON NEWS - Di era modern seperti sekarang ini masyarakat sudah mulai beralih ke blender atau ...


Wisata Alun-Alun Pancasila Kebumen

#Khas Kebumen

KEBUMEN ON NEWS - Wajah baru Alun-alun Kebumen kini menjadi pusat perhatian masyarakat. Dengan...


Nasi Penggel Kebumen, Saksi Perjuangan Perlawan terhadap Belanda

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Nasi Penggel, makanan tradisional khas Kebumen, bukan hanya menyajikan cita rasa...


UMKM Produksi Peci dan Jas Hujan Desa Karangsari

#UMKM

KEBUMEN ON NEWS - Kemajuan desa dapat diukur dari segi tingkat perkemabangan ekonomi warga di desa ...


Wahana Wisata Baru Jetski Menganti

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Kini wahana wisata baru Jetski hadir di Menganti Kebumen. SM Jetski merupakan...


Destinasi Baru Wisata Kolam Renang Watugede Sruweng

#Pariwisata

KEBUMEN ON NEWS - Bagi Anda warga Kebumen dan sekitarnya yang ingin mengisi akhir pekan, bisa...


Anda ingin menjadi contributor
di Kebumen On News ?

Daftar On News